Kreator Tenchu Akan Garap Game Baru untuk PS5, Seperti Apa?

Game bertema ninja, Tenchu adalah salah satu seri eksklusif yang sempat dimiliki PlayStation pertama. Game yang dikembangkan oleh studio bernama Acquire ini sempat diperebutkan oleh banyak perusahaan besar yang pernah mengembangkan sekuelnya sebelum kembali ke tangan sang kreator, Takuma Endo pada 2020 silam.

Kabarnya, Endo akan mengembangkan sebuah game baru untuk konsol PS5. Hal ini mengemuka setelah wawancaranya bersama Famitsu terbit di majalah game asal Jepang tersebut. Tapi, untuk saat ini belum ada banyak hal yang bisa diberitahukan olehnya lantaran studio Acquire masih berbenah lebih dulu.

Via istimewa

Kabarnya, Acquire akan merilis sebuah game secara independen tanpa campur tangan Sony. Ini berarti bisa saja game tersebut rilis di luar PS5 jika ada publisher besar meliriknya. Untuk sementara ini, Endo baru mengklaim Hak Cipta atas waralaba "Stealth Assasins" yang jadi judul bagi game pertama Tenchu di PS1.

Sebelumnya, FromSoftware telah memberi gambaran bagaimana tema dalam game Tenchu bisa tampil memukau. Sekiro: Shadows Die Twice punya atmosfer yang sangat kental dari gameplay Tenchu dan besar harapannya jika FromSoftware juga bisa mengembangkan judul game ini untuk beberapa waktu ke depan.

Via istimewa

Salah satu hal yang membuat Tenchu cukup unik adalah pemilihan karakter. Di seri pertama, pemain bisa memilih Rikimaru atau Ayame sebagai playable character-nya. Game ini juga membawa nuansa makhluk mitos Jepang dengan karakter antagonis utama penguasa Neraka, Mei-oh.

Nah, siapa yang sudah enggak sabar melihat game baru Tenchu, nih? Semoga saja hasilnya nanti memuaskan, ya! Sementara itu, terus ikutin berita game dan tulisan menarik lainnya hanya di KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.