Lindsay Lohan Gagal Gugat Grand Theft Auto V

Grand Theft Auto (GTA) V, game besutan Rockstar Games, pertama kali dirilis pada September 2013. Beberapa bulan setelah perilisannya, secara mengejutkan Lindsay Lohan tiba-tiba menggugat Rockstar Games beserta induk perusahaannya, Take-Two Interactive, pada Februari 2014. Lohan menggugat perusahaan tersebut karena merasa ada salah satu karakter GTA V yang mirip dengannya. Lohan ngeklaim bahwa Rockstar Games menjiplak potret dirinya di 2007 untuk membuat karakter Lacey Jonas.

Via Istimewa

Pada 2016, pihak pengadilan menolak gugatan Lohan yang kemudian disusul dengan pengajuan banding oleh Lohan. Kini, pihak pengadilan kembali merilis keputusan baru tentang kasus ini yang kemungkinan besar akan membuat Lohan kecewa.

Gugatan empat tahun yang diajukan Lohan melawan pengembang dan penerbit GTA V akhirnya berakhir. Keputusan Pengadilan Banding New York secara tegas menolak pernyataan Lohan bahwa dirinya adalah inspirasi untuk Lacey.

Via Istimewa

Kalau lo main game ini, lo pasti menemukan Lacey di halaman loading GTA V. Ada dua versi Lacey yang muncul di halaman loading GTA V, saat dia sedang mengenakan bikini sambil swafoto dengan mengacungkan tanda “peace” dan saat dia terlihat sedang ditangkap polwan di Vinewood Boulevard.

Via Istimewa

Selain halaman loading, Lacey juga muncul di event “Escape Paparazzi”. Di event ini, lo bakal nemuin Lacey yang berusaha melarikan diri dari paparazzi di sebuah gang. Nantinya, lo bakal mengetahui jika Lacey adalah mantan artis cilik yang anoreksia sekaligus narsistik.

Bagaimana menurut lo, apakah Lacey terlihat mirip dengan Lohan?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.