Need for Speed: Payback Bakal Hadirkan Mode Online Free Roam

Need for Speed: Payback pertama kali dirilis pada 10 November lalu. Need for Speed: Payback yang dikembangkan oleh Ghost Games dan diterbitkan oleh Electronic Arts ini, menghadirkan game balapan dengan konsep open world. Walau menghadirkan konsep yang keren, sayangnya edisi ke-23 seri Need for Speed ini enggak menghadirkan mode multiplayer free roam. Buat lo yang belum familiar, free roam adalah mode yang memungkinkan pemain untuk menjelajah game secara bebas dan enggak linier.

Hanya selang beberapa bulan setelah dirilis, EA dan Ghost Games mendengar permintaan para penggemar dan mengumumkan rencana mereka untuk menambah mode free roam di Need for Speed: Payback lewat akun Twitter.

Online Free Roam coming 2018, Happy New Year from everyone at Need for Speed! ???? pic.twitter.com/Ht8cRsvQQA

— Need for Speed (@NeedforSpeed) January 1, 2018

Yap, akun resmi Need for Speed mengonfirmasi penambahan mode free roam di tahun ini. Namun, mereka belum memberikan detail tanggal pasti perilisan update mode free roam tersebut. Jika udah siap dirilis, maka mode ini bakal tersedia secara gratis untuk platform PC, PS 4, dan Xbox One.

Pengumuman ini tentunya disambut dengan baik oleh para penggemar Need for Speed yang udah menanti-nantikan hal ini.

pic.twitter.com/cpUAFvzwrc

— ╿ℑυмᴀ῟ᴬᴸᴰᴴᴬ͂͠ᴴᴱᴿᴵ╿ (@_MYNON) January 1, 2018

pic.twitter.com/9KoPXtEDhw

— Brandon Dawe [IVI] (@Carbon_YT_) January 1, 2018

 

pic.twitter.com/vqPgFi9vix

— il0v3htrz (@ScottTaylen) January 1, 2018

Finally❤️Thank you for listen to fans and Happy New Year !

— Electronic Arts Fans (@ea_fans) January 1, 2018

Bagaimana, guys, udah siap menjelajah dunia Need for Speed: Payback dengan teman-teman lo?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.