Overwatch Rilis Karakter Support Baru yang Ofensif, Baptiste

Pada ajang Blizzcon 2018 lalu, Blizzard sudah memamerkan karakter baru dari Overwatch, Ashe. Mereka juga mengatakan kalau nantinya akan ada karakter lain yang akan dirilis pada 2019. Baru saja, mereka akhirnya mengumumkan seorang combat medic yang masuk ke arena peperangan Overwatch bernama Baptiste. Mereka juga memberikan sebuah cuplikan yang mengisahkan background story dari karakter tersebut. Simak langsung videonya berikut ini.

Sebelum merilis cuplikan background story, sebuah surat muncul dari Captain Cuerva yang menjadi bagian Talon Strike Team kalau dia punya tugas berat untuk menemui Baptiste. Cuerva yang diceritakan pernah melatih Baptiste ingin mengajaknya untuk masuk Talon. Cuerva percaya bahwa kemampuannya dapat berguna untuk membantu Talon memenangkan peperangan.

Masa kelam Baptiste pada peperangan membuatnya ingin berubah. Pada cinematic trailer tersebut kita bisa melihat kalau Baptiste membelot dari grup Talon dan ingin membuat perubahan yang lebih baik. Entah, apakah ini berarti Baptiste sudah resmi masuk kubu baik atau belum. Yang jelas, filosofi Baptiste seakan menyiratkan kalau kebaikan jadi alat yang lebih berguna.

Belum diketahui kemampuan apa saja yang bisa dipakai sama karakter medis ini. Dari perangainya, kita bisa mengira kalau Baptiste punya peran combat yang cukup berguna. Seolah dalam kata-katanya "bandage or bullet" yang menyiratkan kalau dia bisa saja menyembuihkan luka atau menembaki musuh. Entah metode apa yang nantinya diimplementasikan jadi kemampuan milik Baptiste ini.

Via istimewa

Bagaimana menurut kalian kehadiran Baptiste di Overwatch ini? Apakah kalian tertarik untuk memainkannya nanti? Jangan sungkan untuk bagikan pendapat kalian di kolom komentar, ya! Terus ikutin juga berita dan tulisan menarik hanya di kanal KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.