Sony Resmi Hentikan Layanan Servis untuk PlayStation 2

Layanan PlayStation Clinic adalah bentuk resmi layanan servis yang langsung diberikan oleh Sony untuk mesin konsol buatannya. Layanan ini difasilitasi oleh Sony Japan di mana mesin-mesin yang rusak akan langsung dibawa ke 'klinik' resmi buatannya di Jepang. Sayangnya, fasilitas tersebut dihentikan oleh Sony untuk konsol PlayStation 2.

Via Istimewa

Seperti yang dilansir dari Kotaku, Sony masih memberi kesempatan untuk para pemilik konsol sampai tanggal 7 September untuk mendaftarkan layanan ini. Hingga waktu yang diberikan tersebut, tidak ada lagi layanan servis fisik yang akan dilayani oleh Sony Japan.

Setelah 18 tahun, kini layanan-layanan resmi dari Sony untuk konsol klasik tersebut sudah ditutup. Sebelumnya, server khusus untuk PS 2 dihentikan di tahun 2016 lalu. Kabar baiknya saat itu, Sony menghadirkan fitur PS Now di tahun 2015 yang memberi akses ke pengguna konsol terbaru PlayStation untuk mengakses dan memainkan game-game lama dari mesin PS 2 dan PS 3. Tapi enggak semua game ternyata ada di layanan tersebut dan menjadikan satu-satunya akses untuk bisa memainkan game tertentu di PS 2 hanya dengan memiliki konsolnya.

Via Istimewa

Nampaknya, Sony sudah menutup semua layanan resminya untuk konsol klasik paling sukses tersebut. PlayStation 2 tercatat sebagai konsol paling laris sepanjang sejarah dengan rekor penjualan 150 juta unit di seluruh dunia. Sebelumnya, di tahun 2012, Sony sudah menutup produksi fisik PS 2. Setelah produksi, game, layanan online, dan sekarang servis resminya ditutup, PlayStation 2 akan masuk ke jajaran konsol yang telah mati.

Banyak game bagus dan sangat berpengaruh dikembangkan di mesin ini dan karenanya tampak susah untuk move on dari kejayaan masa PlayStation 2. Apakah lo termasuk penggemar konsol klasik ini? Terus ikutin Kincir untuk update dunia game terbaru, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.