Tanggal Rilis Bloodstained: Ritual of the Night Terungkap

Pada Agustus tahun lalu, Koji Igarashi mengumumkan bahwa dia dan timnya menunda perilisan game yang sedang dikerjakannya, yaitu Bloodstained: Ritual of the Night. Game yang awalnya direncanakan rilis pada 2018 ini akhirnya diundur ke 2019. Namun pada saat itu, Igarashi enggak memberi tahu kapan tanggal pasti perilisan game ini. Kini, rasa penasaran kalian akhirnya terjawab. ArtPlay dan 505 Games akhirnya mengumumkan tanggal rilis game ini lewat sebuah cuplikan.

Lewat cuplikan di atas, ArtPlay dan 505 Games mengumumkan bahwa versi PS 4, Xbox One, dan PC Bloodstained: Ritual of the Night akan dirilis pada 18 Juni 2019. Sedangkan versi lainnya, yaitu versi Nintendo Switch, akan menyusul pada 25 Juni 2019. Selain mengumumkan tanggal rilis, cuplikan tersebut juga memperlihatkan bagaimana Igarashi dan ArtPlay menangani kritikan dari para gamer.

Setelah menghadirkan berbagai cuplikan selama pengembangan, banyak gamer yang mengkritik tampilan Bloodstained: Ritual of the Night. Seakan ingin membuktikan bahwa dia dan timnya bersungguh-sungguh dalam mengembangkan game ini, Igarashi menjawab kritik tersebut dengan berkata, “Saya akan buktikan mereka (pengkritik) salah!”

Via Istimewa

Setelah Igarashi berkata seperti itu, kalian bisa melihat perbandingan antara grafik lama dan grafik yang mereka tingkatkan. Terlihat banyak peningkatan yang dilakukan Igarashi dan timnya untuk Bloodstained: Ritual of the Night. Melihat besarnya usaha yang diberikan, banyak gamer yang menunjukkan rasa kagum mereka terhadap ArtPlay pada kolom komentar cuplikan di atas.

Buat kalian yang belum tahu, Igarashi pernah bekerja di Konami dan menjabat sebagai produser waralaba Castlevania. Igarashi pun memutuskan keluar dari Konami pada 2014 dan membuat studionya sendiri yang diberi nama ArtPlay. Itulah sebabnya, Bloodstained: Ritual of the Night dianggap sebagai penerusnya Castlevania.

Via Istimewa

Bloodstained: Ritual of the Night berkisah tentang Miriam, seorang anak yatim piatu yang diadopsi oleh seorang alkemis. Miriam pun dijadikan objek eksperimen oleh alkemis tersebut dan membuatnya koma selama 10 tahun. Ketika bangun dari komanya, Miriam harus melakukan petualangan untuk menghadapi Gebel yang ingin memanggil iblis ke dunia.

Siap bertualang bersama Miriam? Jangan lupa pantengin KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar game lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.