5 Item Defense untuk Counter Hero di Mobile Legends, User Tank Wajib Tahu!

Hero Tank menjadi salah satu Hero dengan peranan penting dalam Mobile Legends. Tank memiliki tugas untuk melakukan roamer ke side line. Dengan begitu, seorang tank pasti bertemu dengan lawan pada saat melakukan roaming. Selain itu, tank juga harus membadani temannya pada saat ingin melakukan war.

Nah, jadi dengan begitu tank wajib tahu item apa yang cocok untuk dipakai pada saat war dan roaming. Soalnya, item dibuat berdasarkan sesuai dengan lawan yang bertemu di land of down.

Berikut KINCIR akan memberikan 5 item wajib untuk counter Hero di Mobile Legends, user tank wajib simak penjelasan berikut ini.

Item defense untuk counter Hero di Mobile Legends

1. Athena Shield

Pertama datang dari item yang bernama Athena Shield. Item ini sangat sering dipakai oleh user tank pastinya. Hal itu terlihat ketika lawan ada yang menggunakan Hero mage. Athena Shield menjadi item sangat wajib untuk user tank pastinya.

Item ini cocok untuk meng-counter damage magic burst (1x combo). Contoh Hero mage-nya seperti Eudora, Vale, Kadita, dan Kagura.

2. Radiant Armor

Radiant Armor juga menjadi salah satu item wajib untuk user tank. Pasti kamu sering melihat item ini ketika user tank sedang berada di land of down. Item ini dapat memberikan +950 HP, +52 magical defense dan +12 HP regen.

Item ini cocok untuk meng-counter damage magic DPS (magic berkelanjutan). Contoh Hero yang dimaksud seperti Chang’e, Kimmy, Yve, dan Odatte.

3. Blade Armor

Item ini menjadi salah satu item wajib untuk para pengguna Hero tank. Terbukti dari para pro player yang sering menggunakan item ini. Hal itu dikarenakan item ini dapat memberikan +90 physical defense. Jadi sudah tidak diragukan lagi kalau item ini menjadi favorit para user tank.

 Item Blade Armor ini cocok untuk meng-counter damage physical DPS dan attack speed. Hero yang ter-counter seperti Sun, Wanwan, Claude, dan masih banyak lagi. Item ini dibeli rata-rata untuk menghadapi marksman lawan yang memiliki damage sakit.

4. Antique Cuirass

Antique Cuirass merupakan salah satu item penting untuk para pemakai Hero tank. Item ini sangat sering dipakai oleh pemain global ataupun pro player. Karena Antique Cuirass dapat memberikan +920 HP, +54 physical defense, dan +30 HP regen. Maka dari itu, Antique Cuirass menjadi item incaran para pemain dengan role tank.

Item ini sangat cocok ketika kamu menghadapi lawan dengan damage physical yang burst (1x combo). Contoh Hero yang dimaksud itu seperti Saber, Lancelot dan Natalia. Kebanyakan item ini dipilih pada saat lawan ada yang menggunakan Hero assasin.

5. Twilight Armor

Item wajib terakhir untuk user tank yaitu Twilight Armor. Item ini sangat penting untuk kamu beli ketika di land of down berlangsung. Twilight Armor dapat memberikan +1200 HP, +400 mana, +50 HP regen. Jadi tidak diragukan lagi kalau item ini menjadi item favorit para pro player khususnya untuk para user tank.

Item ini sangat cocok untuk meng-counter damage critical (damage berkali-kali lipat). Contoh Hero yang dimaksud seperti, Aldous, Clint, Yi Shun Shin, Bruno dan masih banyak lagi. 

Berikut deretan beberapa item wajib khususnya untuk para user-user tank di Mobile Legends. Item defense dari Mobile Legends sangat banyak dan bervariasi dengan efek yang beragam pula. Akan tetapi, 5 item di atas merupakan item yang paling sering dipilih dan memiliki peranan yang  sangat penting pada saat di land of down.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.