5 Kelemahan Arum di Arena of Valor, Bikin Sang Pawang Singa Tak Berkutik!

Semenjak kemunculannya di medan perang Antaris, Arum kerap bikin para Challenger Arena of Valor (AOV) merasa kesal. Pasalnya, mereka harus melawan seorang hero Tank yang susah banget mati. Belum lagi keberadaan skill Ulti-nya yang bisa mengikat dan membunuh musuh dengan kutukan. Ngeselin banget!

Namun, enggak ada yang sempurna di dunia ini. Hal ini juga berlaku buat Arum. Nah, di bawah ini adalah kelemahan terbesar sang hero yang harus lo perhatikan sebagai pengguna atau musuh sang hero.

 

1. Kurang Tanky

Mungkin lo agak kurang setuju sama poin ini karena Arum punya kemampuan spesial berupa lifesteal berkepanjangan. Kemampuan ini membuatnya dapat bertahan lama di satu lane, sama kayak Maloch yang punya skill 2 yang memunculkan perisai dalam jumlah besar.

Namun, Arum bisa dibilang kurang tanky dalam situasi team fight. Tiga roh singa dari skill 1 memang memberikannya pemulihan darah. Akan tetapi, lifesteal yang lo dapatkan bisa dibilang kurang begitu besar dibanding damage yang lo terima dari serangan musuh. Makanya, Arum bukanlah masalah buat lo jika penggunanya tak nge-build dengan item khusus durability.

Dalam beberapa kasus, Challenger yang menggunakan Arum kerap nekat maju ke depan tanpa perhitungan. Hal ini mungkin dikarenakan mereka pede dengan kemampuan lifesteal yang dimilikinya. Hasilnya, mereka pun mati percuma karena musuh udah terlanjur membaca gerakan dan memahami kemampuannya. Pengguna Arum dengan gaya bermain sembrono inilah yang bisa lo incar untuk mendapatkan kill.

Sebaliknya, pengguna Arum yang udah ahli justru enggak akan sembarangan maju tanpa keberadaan rekan setim di belakang punggungnya. Mereka pasti akan maju dengan penuh perhitungan. Terlebih jika mereka ingin menjebak lawan dengan Skill Ulti (Snare).

 

2. Lamban

Sama kayak Maloch, Arum punya kelemahan besar dari segi mobilitas. Dia sama sekali enggak punya skill kabur atau dash/charge/blink untuk melompat ke depan. Saat bertarung, enggak ada cara lain baginya untuk kabur selain dengan berjalan kaki atau menggunakan Flicker.

Sebetulnya, skill 2 (Uncaged) memberikannya tambahan movement speed selama beberapa detik. Namun, agak disayangkan jika lo melepas semua roh singa yang udah lo kumpulkan dari skill 1 hanya untuk kabur dari musuh. Kabur dengan efek skill 2 pun juga kurang efektif karena musuh akan mudah mengejar saat durasi habis.

 

3. Efek Kontrol Gampang Dihindari

Arum memiliki kemampuan kontrol yang terbilang baik berkat skill 2 dan Ulti. Namun, kedua skill ini datang dengan konsekuensi yang cukup besar. Terutama jika lo enggak memahami mekanismenya atau enggak menggunakannya di saat yang tepat.

Kelemahan efek kontrol skill 2 bisa dibilang yang paling terasa. Efek stun yang akan dialami musuh memang cukup lama. Namun, lo harus mengarahkannya dengan sangat tepat dan penuh perhitungan untuk menggunakannya.

Pasalnya, skill 2 punya mekanisme serangan yang lambat. Dalam kondisi maksimal (tiga roh singa), roh singa akan meloncat sebanyak tiga kali untuk mengenai musuh. Hal ini pun membuatnya dapat dengan mudah dihindari jika musuh sedang bebas atau tak terkena efek kontrol lain.

Pun dengan skill Ulti. Menggunakannya secara sembrono justru akan merugikan lo dan tim secara keseluruhan. Terutama jika Arum sedang berada pada kondisi darah sekarat. Menggunakannya sama saja dengan bunuh diri.

 

4. Gampang di-Kiting

Seperti hero Tank lain, Arum juga punya kelemahan utama berupa strategi kiting yang dilakukan musuh. Dia butuh berada di dekat musuh untuk memaksimalkan efek lifesteal-nya. Musuh yang udah paham sama mekanismenya pasti akan jaga jarak agar enggak terkena roh singa atau skill Ulti.

Makanya, Arum bakal sangat kerepotan melawan hero Mage atau Marksman dengan burst damage besar seperti Violet. Tak perlu berada di dekatnya pun, lo udah bisa memberinya damage besar.

Hal ini juga berlaku pada penggunaan skill Ulti. Kalau darah lo udah kurang dari setengah, pastikan lo jangan berada di dekatnya atau tower agar Arum enggak menggunakan skill Ulti. Jika skill Ulti mengenai lo atau rekan setim, pastiin aja enggak ada yang menyerangnya agar hero yang terjebak enggak mati karena dibunuh teman sendiri.

 

5. Enggak Bisa Ngumpet

Arum memiliki karakteristik unik yang membuatnya punya kelemahan yang khas. Lo benar-benar enggak bisa mengandalkan semak-semak untuk kabur dan bersembunyi saat menggunakan skill 1. Tak hanya untuk bertahan, kelemahannya juga terasa saat menyerang. Arum bukanlah hero yang cocok untuk melakukan strategi sergap menyergap karena kelemahannya ini.

***

Arum sebenarnya enggak se-OP yang lo bayangkan. Dia memang punya kemampuan unik dan berbahaya. Namun, semua datang dengan beberapa konsekuensi yang harus lo perhatikan saat menggunakannya. Hal tersebut juga bisa lo pahami untuk mempelajari kelemahannya saat bertarung melawannya.

Apakah menurut lo Arum adalah hero yang benar-benar OP? Ataukah sebenarnya biasa aja karena punya banyak kelemahan?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.