(Mobile Legends) Pamer Logo Tim, Adipati Dolken Isyaratkan Terjun ke Esports?

Baru-baru ini ramai diperbincangkan soal kabar mengenai postingan stories salah satu aktor ternama di Indonesia yaitu Adipati Dolken. Bukan soal drama yang sering dipakai oleh para selebritas Tanah Air untuk mengangkat pamor, melainkan pamer sebuah logo tim esports yang seperti mengisyaratkan bahwa dirinya akan tergabung atau bisa jadi membentuk tim esports.

Awalnya kabar ini dimulai dari fitur tanya-jawab di akun Instagram Adipati Dolken. Ada seorang follower-nya menanyakan “Adipati esports kapan?”. Dari sinilah Adipati menjawab dengan memberikan kisi-kisi soal logo tim esports miliknya. Ada tambahan penjelasan bahwa sampai saat ini dirinya masih membuat kerangka atau mungkin struktur tim?

Selama ini Adipati memang sering muncul di-streaming-an para mantan-mantan pro player seperti Oura dan anggota GPX lainnya. Memang sih, hanya sekedar mabar saja akan tetapi bisa jadi itu adalah pemicu awalnya Adipati berkeinginan membentuk tim esports. Soalnya memang sudah ada artis Indonesia atau internasional yang akhirnya terjun ke ranah esports.

Ariel Noah The Pillars.
Ariel Noah The Pillars. Via Istimewa.

Sebut saja Ariel Noah yang membentuk tim bernama The Pillars atau Olla Ramlan yang saat ini memegang tim ORS Esports. Akan tetapi kedua sosok tadi sudah jelas kalau soal posisi, mereka berperan sebagai pemilik tim. Masih jadi pertanyaan apakah Adipati Dolken akan jadi pemilik atau justru ikut bertanding menjadi roster.

Berbicara soal kemampuan, Adipati Dolken memang diketahui mahir memainkan Mobile Legends dan berperan sebagai carry. Dengan kapasitasnya tidak menutup kemungkinan kalau Adipati akan menjadi roster dari tim esports yang dibocorkannya tadi. Meskipun baru kerangka, semoga saja dalam waktu dekat ini Adipati Dolken akan merilis tim esports-nya.

Bagaimana menurut kalian soal kabar Adipati Dolken bikin tim esports? Jangan sungkan untuk komentar di bawah, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.