Aura Fire dan RRQ Hoshi jadi Tim Paling Objektif di Statistik Regular Season MPL Season 9

Secara keseluruhan di game MOBA seperti Mobile Legends ini, permainan objektif adalah kunci utama kemenangan. Hal ini dibuktikan oleh Aura Fire dan RRQ Hoshi yang memiliki nilai statistik MPL Season 9 tertinggi untuk perolehan Tortoise Kills, Torwer Destroy, dan Lord Kill.

Tidak heran kalau akhirnya kedua tim ini punya persentase win yang tinggi. Soalnya mereka memang tim paling objektif guna mendulang poin di sepanjang regular season kemarin.

Dari hasil statistik yang dipapar oleh MPL dalam situs resminya, Aura Fire mengumpulkan 28 kali Lord Kills dan 37 kali Tortoise Kills. High dan kawan-kawan jadi pemilik statistik tertinggi dalam dua kategori ini.

Statistik regular season MPL Season 9.
Statistik regular season MPL Season 9. Via Istimewa.

Kemudian RRQ Hoshi menempati peringkat satu untuk kategori Tower Destroy dengan total 132 buah. Artinya, dalam kontes penghancuran Turret RRQ Hoshi selalu bisa lebih unggul dari lawan. Setidaknya, dalam satu pertandingan mereka pasti menghancurkan seluruh Turret lawan.

Dari total kemenangan mereka berdua juga sudah jelas kalau permainan objektif itu memang jadi fokus utama. Perolehan kill atau statistik personal bisa dikesampingkan terlebih dahulu, meskipun juga penting.

Gameplay RRQ Hoshi MPL Season 9.
Gameplay RRQ Hoshi MPL Season 9. Via Tangkapan Layar.

Terlebih, perolehan statistik ini juga bisa jadi pelajaran para pemain publik. Jangan melulu poin kill yang jadi prioritas! Harus mementingkan objektif agar kemenangan lebih mudah didapat. Soalnya seringkali kejadian permainan jadi berlarut-larut karena kalian fokus ke kill. Bahkan kadang kena epic comeback!

Jelas, ya kalau permainan objektif itu penting. Buktinya Aura Fire dan RRQ Hoshi saat menjadi tim dengan hasil objektif tertinggi di data statistik regular season MPL Season 9.

Bagaimana pendapat kamu? Silakan tulis jawaban di kolom komentar, ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.