Bang Fayad Ungkap Alasan Mengapa Ia Turun Gunung Buat FFML Season 7!

Turnamen FFML Season 7 menyajikan beberapa perbedaan ketimbang musim-musim sebelumnya. Selain format kompetisi yang berbeda, pemain serta pelatih yang berpartisipasi dalam turnamen ini juga terbilang cukup berbeda.

Salah satu sosok yang akan kembali ke skena kompetitif Free Fire adalah Muslih Wahyudi Rachman alias Bang Fayad. Pelatih yang menyumbangkan medali emas dan perak buat Indonesia pada gelaran SEA Games 2021 yang lalu ini memutuskan buat “turun gunung”, dengan melatih G Arsy Aphrodite.

Bang Fayad sempat membocorkan jika ia memang sudah mengikuti perkembangan G Arsy Aphrodite sejak pelatnas SEA Games 2021 yang lalu. Secara khusus ia menggarisbawahi sosok Leem, yang menurutnya merupakan pemain bagus dan sempat ia latih saat pelatnas.

Bang Fayad Ungkap Alasan Mengapa Ia Turun Gunung Buat FFML Season 7!
Bang Fayad Ungkap Alasan Mengapa Ia Turun Gunung Buat FFML Season 7! Via Istimewa.

“Kembalinya saya ke skena kompetitif memang jodoh-jodohan, dan jalannya ketemu sama G Arsy Aphrodite. Dulu saya pernah kesal karena tim G Arsy Aphrodite, karena pemainnya bagus-bagus kayak Leem contohnya. Kemudian berkesempatan bekerja sama dengan Leem saat pelatnas SEA Games 2021 yang lalu. Ini jadi momentum yang cukup baik buat kembali dan rasanya senang banget bisa comeback,“ ujar Bang Fayad.

Bang Fayad juga merasa kalau pemain G Arsy Aphrodite itu sangat coachable. Ia menambahkan jika para pemain tim ini mampu saling sinkron satu sama lain, walaupun berasal dari latar belakang problem yang berbeda.

“Menurut saya G Arsy Aphrodite ini sangat coachable. Pemain-pemainnya bisa saling sinkron satu sama lain walaupun dengan latar belakang problem mereka masing-masing. Tim ini berani buat mengutarakan pendapatnya, yang membantu saya buat ber-progress bersama tim ini. Saya melihat jika mereka memiliki motivasi tinggi yang bisa membuat moral mereka naik. Keterbukaan juga penting, sehingga saya bisa melihat misalnya mereka sedang kesal sama siapa. Buat saya itu penting karena ini permainan kerja sama tim. Ini yang membuat saya antusias melatih tim ini,”

Kedatangan Bang Fayad ke G Arsy Aphrodite juga mendapat sambutan positif dari para pemain. Salah satunya datang dari mulut Faizmks. Kepada awak media, Faiz mengatakan jika Bang Fayad mampu memberikan masukan yang lebih baik ketimbang sebelumnya.

“Motivasi ke anak-anaknya berbeda dengan pelatih-pelatih lain. Bang Fayad juga sukan memberi masukan yang lebih baik ketimbang sebelumnya. Selain itu orangnya juga enggak galak sama sekali,” ucap Faiz.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.