Bantai Dewa United Esports, Inilah Build Item Irithel ala Chincaaw GPX di Hari Ketiga IESPL Women Championship 2023

Hari ketiga turnamen IESPL Women Championship 2023 mempertemukan dua tim tangguh yaitu GPX Basreng melawan Dewa United Esports. Dalam pertandingan ketiga tersebut, kemenangan pun berhasil diraih oleh Funi dan rekan timnya.

Ketika in game sedang berlangsung, terlihat chymistry Caramel terhadap teman timnya sudah menyatu. Menariknya salah satu player dari GPX Basreng yaitu Chincaaw berhasil bantai Dewa United Esports dengan Hero Irithel di hari ketiga IESPL Women Championship 2023.

Ingin tahu apa saja yang dibeli olehnya? Berikut build item Irithel ala Chincaaw di hari ketiga IESPL Women Championship 2023.

1. Windtalker

Item Attack Mobile Legends, Windtalker
Item Attack Mobile Legends, Windtalker Via Tangkapan Layar.

Hal yang menarik dari Chincaaw, dirinya tidak membeli sepatu terlebih dahulu melainkan Windtalker jadi opsi tepat menurutnya. Melihat Irithel merupakan salah satu Hero marksman yang membutuhkan damage dan attack speed tambahan di early jadi ini keputusan yang tepat.

Sebab item ini dapat memberikan +40% attack speed, +20 movement speed dan +10% critical chance. Windtalker juga memiliki pasif menarik yaitu setiap 3-5 detik basic attack yang dikeluarkan maka akan menghasilkan damage tambahan yaitu Typhoon yang sekaligus dapat mengenai 3 Hero lawan dengan total 100 magic damage.

2. Demon Hunter Sword

Item Attack Mobile Legends, Demon Hunter Sword
Item Attack Mobile Legends, Demon Hunter Sword Via Tangkapan Layar.

Demon Hunter Sword jadi pembelian kedua yang dibeli oleh Chincaaw ketika melawan Dewa United Esports. Melihat terdapat sosok yang tebal maka item inilah yang dapat membantu dirinya untuk memberi perlawan terhadap lawannya.

Ketika membeli item tersebut maka Irithel telah mendapatkan +35 physical attack dan +25% attack speed. Hal yang menarik dari Demon Hunter Sword yaitu terletak pada efeknya. Item attack yang satu ini dapat menukar sisa HP lawan jadi tambahan physical damage.

3. Swift Boots

Item Movement Speed Mobile Legends, Swift Boots
Item Movement Speed Mobile Legends, Swift Boots Via Tangkapan Layar.

Pembelian sepatu sebenarnya sudah dibeli sejak awal pertandingan, namun dirinya tidak menjadikan item tersebut. Swift Boots terpasang pada saat dua item attack sebelumnya sudah jadi lebih dulu. Sebagai pembelian ketiga, item ini tentu sangatlah membantu pergerakan seorang Irithel untuk melakukan rotasi dan juga farming.

Sebab item ini dapat menghasilkan +40 movement speed dan +15% attack speed. Jadi jika sedang saat melakukan farming di jungle atau ingin melakukan rotasi, Irithel sangatlah terbantu berkat efek tersebut.

4. Berserker’s Fury

Item Attack Mobile Legends, Berserker's Fury
Item Attack Mobile Legends, Berserker’s Fury Via Tangkapan Layar.

Melihat Irithel merupakan sosok marksman yang mematikan, maka Berserker’s Fury jadi item yang tepat untuknya. Dengan membeli item ini, Hero tersebut akan semakin liar dan ganas di Land of Dawn. Target dalam melakukan farming atau pun teamfight juga semakin tinggi berkatnya.

Item ini akan meningkatkan +65 physical attack dan 25% critical chance. Tidak hanya itu, atribut unik darinya akan menambahkan +40% critical damage. Bahkan Berserker’s Fury memiliki efek unik yang bernama Doom. Efek tersebut setiap critical hit akan menambah physical attack Hero sebesar 5% selama dua detik. Cukup ganas bukan jika dipasangkan kepada Irithel pada saat mid game sedang berjalan.

5. Scarlet Phantom

Item Attack Mobile Legends, Scarlet Phantom
Item Attack Mobile Legends, Scarlet Phantom Via Tangkapan Layar.

Barang kelima yang dibeli oleh Chincaaw yaitu item attack Scarlet Phantom. Item ini memang sangat membantu ketika sudah menjelang pertengahan hingga ke late game. Sebab item ini dapat memberikan 30% physical attack, 20% attack speed, dan 25% critical chance.

Tidak hanya itu saja, item ini memiliki efek yang luar biasa. Efek dari Scarlet Phantom tentunya akan meningkatkan attack speed beserta critical chance yang membuat lawan kewalahan menghadapi dirinya. 

6. Haas’s Claws

Item Attack Mobile Legends, Haas's Claws
Item Attack Mobile Legends, Haas’s Claws Via Tangkapan Layar.

Barang terakhir yang dibeli oleh Chincaaw yaitu Legion Sword. Item tersebut merupakan pecahan dari item penting seperti Malefic Roar, Blade of Despair dan Haas’s Claws. Namun jika dilanjutkan, Haas’s Claws merupakan pilihan yang tepat untuk seorang Irithel ketika sudah memasuki waktu late game.

Sebab item ini dapat memberikan dampak yang berbahaya jika sudah ada di tangan seorang Irithel. Dengan menggunakan barang ini, dirinya akan mendapatkan +70 physical attack dan atribut unik +25% physical lifesteal. Mempunyai damage tinggi dan efek lifesteal yang kencang membuat Hero ini jadi tidak terkendali.

Itulah build item Irithel ala Chincaaw di hari ketiga IESPL Women Championship 2023. Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.