(WHAT’S HOT) Season 2021 Baru di Game-game League of Legends hingga Ahmad Positif COVID-19

Berita terkini seputar game di pekan lalu didominasi dengan Season 2021 game-game League of Legends. Lewar live stream-nya, Riot Games membicarakan hal-hal baru yang ada pada game besutannya. Buat pencita game Tenchu, ada kabar baik untuk kalian. Pasalnya, Endo selaku kreator ini akan menggarap game baru untuk PS5.

Sementara di ranah esports, berita terkini di pekan lalu, adalah Alter Ego yang enggak akan diperkuat oleh Ahmad untuk menghadapi turnamen M2 World Championship 2021. Pasalnya sang pemain terjangkit COVID-19.

KINCIR pun telah mengumpulkan berita terkini seputar game dan esports selama pekan lalu. Yuk simak di bawah ini!

Season 2021 Semesta League of Legends Dimulai!

Pekan lalu, Riot Games menggelar live stream (8/1) untuk semesta game League of Legends milinya. Pada 2020 lalu, mereka telah merilis tiga game anyar lainnya, yakni League of Runeterra, LOL: Wild Rift, serta Teamfight Tactics.

Semua game ini akan memulai season baru pada tahun ini. Acara dibuka dengan pengumuman besar bahwa Runner King, salah satu karakter antagonis di Runeterra akan masuk sebagai playable character lebih dulu di versi PC-nya.

Penasaran apa saja update besar-besaran di Season baru ini? Baca artikel selengkapnya di sini!

Kreator Tenchu Akan Garap Game Baru untuk PS5, Seperti Apa?

Game bertema ninja, Tenchu adalah salah satu game eksklusif yang sempat dimiliki oleh PlayStation pertama. Dikembangkan oleh studio bernama Acquire ini sempat diperebutkan oleh banyak perusahaan besar yang pernah mengembangkan sekuelnya sebelum kembali ke tangan kreator, Takuma Endo pada 2020 silma. Kabarnya, mereka akan mengembangkan sebuah game baru untuk konsol PS5.

Seperti apa game terbaru dari Tenchu? Baca artikel selengkapnya di sini!

Com2us Hadirkan Mode Battle Baru di Skylander Ring of Heroes

Sebagai salah satu developer dan publisher game mobile, Com2us memang kerap memanjakan para pemainnya dengan menghadirkan konten-konten terbaru. Di awal tahun ini, mereka pun menghadirkan mode battle baru di game Skylander Ring of Heroes. Mereka juga menghadirkan arena bertarung musiman yang disebut “Sky Tower”.

Baca artikel selengkapnya di sini!

Dendi Positif COVID-19, Masih Bisa Melucu di Twitter

kelakukan salah satu legenda hidup Dota 2 ini memang ada-ada saja. Meskipun terbilang “berumur” tapi Dendi memang dikenal punya sifat yang jenaka. Pada Jumat (8/1) lalu, sang pemain pun mengumumkan dirinya positif COVID-19. Jadi momok yang menakutkan untuk warga dunia, tapi sepertinya enggak bagi Dendi. Soalnya, kabar buruk ini jadi unsur komedi di tangan Dendi.

Baca artikel selengkapnya di sini!

Ahmad Alter Ego Positif Covid-19, Yam Resmi Masuk Skuad M2

Via Isitimewa

Jadi salah satu tim yang akan mewakili Indonesia di ajang M2 World Championship 2021, Alter Ego harus kehilangan salah satu pemain andalannya. Soalnya, Ahmad dinyatakan positif COVID-19 dan enggak bisa mengikuti gelaran turnamen dunia Mobile Legends tersebut. Posisinya pun akan diisi oleh Yam.

Baca artikel selengkapnya di sini!

***

Bagaimana tanggapan kalian dengan deretan berita terpanas di pekan lalu seputar game dan esports? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.