Intip Uniknya Kolaborasi Free Fire dan Money Heist Berikut Ini!

Intip Uniknya Kolaborasi Free Fire dan Money Heist Berikut Ini!

By Ditya Subagja / 01 Agustus 2020

Enggak bisa dipungkiri, Free Fire merupakan salah satu game battle royale tersukses di mobile. Diboyong oleh Garena ke Indonesia, game ini sukses dimainkan jutaan pemain. Bahkan, skena esportsnya juga sangat populer dan rangkaian turnamen dunianya selalu dinantikan penggemar. KIni, untuk menyegarkan konten mereka, Free Fire merilis kolaborasi dengan serial populer, Money Heist.

Dalam proyek kolaborasi ini, selain menghadirkan kostum ikonis para pembobol bank, akan ada juga mode khusus bertajuk Money Heist. Di mode 4 lawan 4 tersebut, pemain yang mengumpulkan uang lebih banyka bakal jadi pemenangnya? Penasaran dengan konten kolaborasi ini? Simak dulu cuplikannya berikut, yuk!

Di mode baru ini, pemain di masing-masing tim akan saling berlomba untuk mengumpulkan uang kertas paling banyak sebelum waktu habis. Pemain harus mengaktifkan mesin cetak yaitu Money Printer, yang akan ditempatkan di lokasi yang ditentukan di seluruh peta. Tim pertama yang mencapai jumlah target uang kertas dalam waktu yang ditentukan menang.

Baca Juga
(Free Fire) Joe Taslim Hadir dalam Karakter Jota
(Free Fire) 5 Fakta Jota: Karakter Karismatik dengan Darah Tebal
(PUBG Mobile) Senjata dan Attachment Favorit Skuat EVOS Esports

Dalam kolaborasi ini, diceritakan para pembobol akan mendatangi Bermuda sebagai wilayah anyar mereka. "Kami ingin menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi komunitas Free Fire, dan kali ini kami wujudkan melalui kerjasama dengan salah satu serial Netflix paling populer Money Heist,” ungkap Harold Teo selaku Produser dari Garena.

Mode Money Heist dan mesin Money Printer yang unik.
Mode Money Heist dan mesin Money Printer yang unik. Via Garena

Sebelumnya, Money Heist sudah berkolaborasi dengan game shooter lainnya, yakni Rainbow Six Siege. Kehadirannya di Free Fire tentu membawa angin segar. Pasalnya, serial ini merupakan salah satu judul favorit banyak orang di Netflix. Apakah kalian salah satunya?

Baca Juga
5 Istilah Taktik di Game Shooter yang Harus Kalian Tahu!
Sejarah Game Tembak-tembakan, Kambing Hitam Kasus Kekerasan
5 Drama Korea Rekomendasi OhBaby, Shoutcaster Cewek yang Jago Free Fire

Nah, bagaimana menurut kalian dengan kolaborasi ini? Jangan sungkan untuk bagikan kesan kalian di kolom komentar bawah, ya! Terus ikutin juga berita seputar game lainnya hanya di KINCIR.

free fire battle royale garena Money heist

Voucher Game

Close Ads X
© 2021 PT Gajah Merah Terbang. All rights reserved.