(Mobile Legends) Build Item Edith Gold Lane Paling Mujarab se-Land of Dawn!

Kadang kamu pusing enggak, sih, memilih Hero yang tepat di gold lane? Apalagi kalau Hero-Hero kuat seperti Beatrix, Brody, atau Popol & Kuppa berhasil di-pick musuh. Semakin tipis pilihan Hero jelas mengecilkan persentase kemenangan kamu.

Jangan, khawatir! KINCIR menemukan kalau Edith ini ternyata juga tidak kalah efektif di gold lane. Selain punya skill yang sangat mumpuni untuk membunuh para Marksman, kamu juga perlu membuatnya semakin mematikan ketika adu kuat di lane ataupun pertandingan secara keseluruhan.

Penasaran build item Edith di gold lane? Langsung simak artikel berikut ini!

1. Warrior Boots

build item edith gold lane.
build item edith gold lane. Via Istimewa.

Pada dasarnya, Hero-Hero yang diletakkan di gold lane adalah yang memiliki tipe serangan physical. Artinya, untuk meredam damage musuh, item sepatu yang harus kamu beli adalah Warrior Boots. Dengan begitu, damage yang diterima tidak terlalu besar. Apalagi di gold lane, kamu bisa memiliki item ini dengan cepat.

Tambahan status physical defense kamu di awal sudah terbilang tinggi. Mengingat Edith wajib dipakaikan Emblem Tank. Nantinya, keberadaan item ini akan mempengaruhi gameplay kamu. Bisa lebih fleksibel ke main agresif atau pasif menunggu momen.

2. Antique Cuirass

build item edith gold lane.
build item edith gold lane. Via Istimewa.

Setelah membeli Warrior Boots, kamu langsung build item Antique Cuirass. Nah, yang harus diprioritaskan adalah item Dreadnaught Armor terlebih dahulu, jangan Ares Belt. Alasannya adalah pasif dari Dreadnaught Armor akan sangat berperan besar mengurangi damage lawan, daripada hanya menambah jumlah HP dari Ares Belt.

Kalau laning kamu lancar, kemungkinan kamu sudah bisa memiliki Antique Cuirass dalam waktu lima menit. Nantinya, setelah memiliki item ini dijamin bahwa fase laning kamu akan semakin mudah. Tambahan +54 Physical Defense, +920 HP, +4HP Regen akan jadi modal penting di early game.

3. Dominance Ice

build item edith gold lane.
build item edith gold lane. Via Istimewa.

Efek dari Dominance Ice yang dicari bukanlah pengurangan efek regenerasi atau tambahan shield untuk musuh. Ketika membeli item ini, yang dicari adalah mengurangi attack speed sebesar 30%. Dengan begitu, damage yang akan kamu terima tidak terlalu sering seperti biasanya.

Membeli Dominance Ice di awal merupakan kombinasi yang apik dengan Antique Cuirass. Kedua item ini akan memberikan efek pengurangan attack speed serta damage physical attack dari musuh. Sudah kebayang betapa sulitnya Edith gold lane untuk dibunuh ketika membeli dua item ini?

4. Immortality

build item edith gold lane.
build item edith gold lane. Via istimewa.

Kebutuhan teamfight di mid game tentu juga harus kamu perhatikan, terutama ketika memperebutkan objektif seperti Turtle atau Lord. Di fase ini kamu harus memiliki Immortality, karena Edith merupakan Hero Tank yang punya durabilitas tinggi. Maka dari itu posisinya harus di depan dan semakin bagus kalau jadi seorang inisiator.

Posisinya yang begitu penuh resiko bisa kamu akali dengan Immortality. Kalaupun kamu gagal eksekusi, tapi kesempatan hidup dari item ini jelas akan sangat bermanfaat. Jadi, kebutuhan Immortality ini sangat krusial ketika pertandingan sudah mulai sering mengharuskan teamfight.

5. Thunder Belt

build item edith gold lane.
build item edith gold lane. Via Istimewa.

Dari item ini kamu akan memiliki true damage untuk memperbesar serangan kepada musuh. Soalnya, Edith ini termasuk Hero spam skill dan akan semakin mematikan kalau dibekali Thunder Belt. Setiap kali melancarkan skill, ada efek true damage dan total kamu bisa mengeluarkan efek tersebut sebanyak tiga kali sebelum akhirnya mengaktifkan ultimate.

Di fase ultimate, Edith memiliki tambahan attack speed sebesar 50—150%. Setiap kali pukul setelah mengeluarkan skill akan ditambah lagi dengan true damage. Hero-Hero tipis sekelas Marksman tentu tidak bisa menahan damage sebesar itu dari Edith dan kamu dipastikan unggul di lane.

6. Guardian Helmet

build item edith gold lane.
build item edith gold lane. Via Istimewa.

Item terakhir versi KINCIR untuk Edith adalah Guardian Helmet. Efeknya adalah setelah lima detik keluar dari pertempuran, maka secara otomatis HP kamu beregenerasi. Jadi, selepas teamfight kamu tidak perlu pulang ke base untuk isi ulang darah.

Tujuannya adalah memperkecil potensi ketinggalan Minnion. Soalnya, selepas teamfight biasanya para pemain langsung menuju lane untuk membersihkan Minnion agar bisa melakukan push Turret. Kalau kepotong jeda harus pulang ke base terlebih dahulu, momentumnya bisa hilang dan harus reset dari awal.

Emblem: Tank (Conclusive Blast)

build item edith gold lane.
build item edith gold lane. Via Istimewa.

Daripada pakai emblem khusus Edith, KINCIR menyarankan pakai Emblem Tank level 40 yaitu Concussive Blast. Ledakan yang dihasilkan dari pasif emblem ini sangat berguna untuk menguras darah musuh dalam jumlah yang cukup besar. Apalagi lawan kamu hanyalah Marksman yang tidak terlalu tebal.

Jadi, efek ledakan ini akan sangat bermanfaat untuk wombo-combo skill dari Edith. Di awal game, kamu juga bisa membersihkan Minnion dengan cepat karena ledakan ini bersifat area, bukan single target.

                                                                    ***

Kebutuhan Edith di gold lane sebenarnya tidak terlalu rumit, yang harus kamu pikirkan adalah momentum penyerangannya. Soalnya Hero-Hero Marksman yang overpower saat ini punya “gocekan” yang menyebalkan. Sebaiknya, dalam menggunakan Edith di gold lane memang harus agak bersabar untuk menemukan momentum yang tepat.

Bagaimana menurut kamu? Kalau punya build item tersendiri boleh banget tulis di kolom komentar, ya! Jangan lupa juga kunjungi KINCIR untuk mengetahui berita seru lainnya seputar esports dan game.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.