(MPL Season 7) Menang Lagi, Geek Fam Amankan Peringkat Keempat di Week 2!

Setelah laga sengit antara RRQ Hoshi vs Bigetron Alpha, MPL Season 7 juga mempertemukan laga antara Geek Fam melawan Genflix Aerowolf. Melanjutkan tren positif setelah menang atas EVOS, Geek Fam kembali tampil perkasa dengan menumbangkan Aerowolf.

Kedua tim membutuhkan poin kemenangan untuk mengamankan slot ke babak playoff. Berkaca dari sejarah, Geek Fam yang belum pernah mencicipi babak playoff diprediksi memiliki determinasi dan motivasi yang tinggi untuk memenangkan pertandingan dan mengamankan poin kemenangan.

Dalam game pertama, Geek Fam seakan terlihat lebih menjanjikan. RenV dan kawan-kawan memiliki eksekusi dan rotasi permainan yang lebih baik dan rapi dibandingkan dengan Genflix Aerowolf.

Dari segi objektif permainan, Geek Fam juga lebih unggul dari raihan turret dan turtle. Keunggulan tersebut membuat Geek Fam menjadi lebih untuk mendominasi pertarungan. Di sisi lain, Genflix Aerowolf yang bermain di bawah tekanan terpaksa harus bertarung secara pasif.

RenV Geek Fam MPL Season 7. Dok MPL Indonesia
RenV Geek Fam MPL Season 7. Dok MPL Indonesia

Geek Fam yang memiliki keunggulan di awal permainan berhasil memaksimalkannya untuk menekan pergerakan dari Genflix Aerowolf. RenV yang bermain sebagai Benedetta dapat dibilang sebagai pemain yang berkontribusi paling tinggi untuk mendominasi jalur atas dan bawah.

Ketika memasuki late game, Genflix Aerowolf pun sudah tidak lagi dapat membendung gelombang gempuran dari RenV dan kawan-kawan. Pada menit ke-15, Geek Fam akhirnya berhasil mengamankan kemenangan di game pertama.

Memasuki game kedua, Genflix Aerowolf terlihat bermain dengan lebih hati-hati. Dengan gaya permainan yang sedikit lebih pasif, kedua tim lebih fokus untuk mengejar objektif permainan.

Di awal permainan, hanya terjadi beberapa trade-kill saja, sehingga pertarungan berjalan cukup imbang. Walau begitu, Geek Fam yang lebih unggul dari segi turret memiliki keunggulan raihan gold dan exp yang cukup besar dibandingkan Genflix Aerowolf.

BabyW yang bermain sebagai Hayabusa menjadi pemain paling bersinar. Dengan kemampuan micro-skill yang sangat baik, BabyW kerap kali menjadi ujung tombak serangan untuk Geek Gam. Dalam beberapa kesempatan, Geek Fam berhasil mengungguli trade-kill dari Genflix Aerowolf. Secara perlahan, Geek Fam pun dapat merebut dominasi permainan.

Freeza Geek Fam. Dok. MPL Indonesia
Freeza Geek Fam. Dok. MPL Indonesia

Memasuki menit ke-18, Geek Fam berhasil membuka inisiasi pertarungan yang sangat baik di area mid-lane. Dalam pertarungan tim tersebut, BabyW dan kawan-kawan dapat menghabisi seluruh pemain Genflix Aerowolf. Tanpa penjagaan, Geek Fam pun langsung melakukan total push dan mengamankan kemenangan di game kedua.

Dengan hasil pertandingan di atas, Geek Fam berhasil mengamankan poin kemenangan dan menempatkan posisi keempat di klasemen sementara. Di sisi lain, Genflix Aerowolf harus mendekam di posisi terakhir tanpa raihan kemenangan sejauh ini.

Geek Fam memperlihatkan potensi yang cukup menjanjikan untuk lolos ke babak playoff di MPL ID S7. Bagi kalian yang tidak ingin ketinggalan informasi seputar MPL ID S7, pantau terus kanal esports KINCIR, ya! 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.