PB ESI Umumkan Calon Peserta Seleknas SEA Games 2023!

PB ESI Umumkan Calon Peserta Seleknas SEA Games 2023!

By Gilang Laksono / 31 Januari 2023

Setelah mengumumkan daftar pelatih buat timnas Indonesia pada SEA Games 2023, PB ESI akhirnya merilis pemain-pemain yang dipanggil buat menjalani seleknas. Nantinya pemain-pemain tersebut akan menjalani seleksi buat disaring sebelum akhirnya berangkat ke Kamboja pada Mei 2023 mendatang.

Seleknas memang merupakan cara yang PB ESI lakukan untuk menentukan pemain-pemain yang akan membela tim merah putih, buat ajang multicabang seperti SEA Games. Misalnya saja proses serupa sudah pernah mereka lakukan pada SEA Games 2021 yang berlangsung di Vietnam.

Nantinya akan terdapat enam nomor yang dipertandingkan yang terdiri dari empat cabang game. Empat cabang game tersebut Mobile Legends, Valorant, PUBG Mobile, dan Crossfire.

View this post on Instagram

A post shared by KINCIR Esports (@iespl.id)

Buat Mobile Legends terdapat nomor tim putra dan putri yang dipertandingkan. Pemain-pemain yang dipanggil buat tim putri adalah Vivian, Fumi Eko, Vival, Cinny, Chel, Funi, Chincaaw, Caramel, Lelepinkan, Valanyr.

Sementara itu buat pemain tim putra, yang diundang mengikuti seleknas adalah Saykots, Buts, Fluffy, Luke, Branz, Skylar, CW, Hijume, Udil, Clay, Sanz, Drian, Dreams, VYN, Kiboy, Kyy, Albert, Tazz, dan Sutsujin.

Beralih ke cabang game CrossFire, pemain-pemain yang akan mengikuti Seleknas adalah Firezs, Mierr, Shoock, Vanj, Xorv, Zata, Drones, Freaj, XFP, Evi, Runhawk, Wonka, Adrnj, dan KF.

Svavfel akan kembali memperkuat timnas Indonesia buat SEA Games 2023.
Svavfel akan kembali memperkuat timnas Indonesia buat SEA Games 2023. Via Istimewa

Valorant yang akan dipertandingkan buat pertama kalinya, juga mengundang beberapa pemain buat mengikuti Seleknas. Pemain-pemain tersebut adalah Eeyore, Asteriskk, Famouz, Kushigemma, Delb, Nakya, Severine, Blazeking, Frostmind, McSlasher, Morea, Sayoo, Zhar, Lilo, Kingkappa, Klipp, Noisyboy, Mikalulba, Piercee, Vascalizz, Monyet, Forsaken, Mindfreak, Tehbotol, Lmemore, dan Flipzjder.

Cabang game terakhir yang dipertandingkan adalah PUBG Mobile, yang tahun lalu memberikan emas buat Indonesia. Pemain yang diundang buat mengikuti Seleknas adalah Alva, Ciel, No Mercy, Flyboy, Lapar, Acul, Axel, Rosemary, Potato, Satar, Boboho, Rocky, Ponbit, Reizy, Redface, Yummy, Nyonx, Hans4you, Cleon, Assa, Microboy, Svavfel, Luxxy, Nerpehko, Liquid, Booms, Daybot, Fanatic, Okta, Boycil, Justpays, dan Harvest.

Baca Juga
Khusus Sultan! Inilah 5 Skin Mobile Legends Termewah
5 Karakter Free Fire Terbaik Versi Kapten Timnas Indonesia di SEA Games
Cerita Bang Fayad, Pelatih Timnas Free Fire yang Raih Medali Emas SEA Games

Dari pemain-pemain tersebut, mana yang menurut kamu akan terpilih membela timnas Indonesia buat SEA Games 2023 nanti? Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR, untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports!

SEA Games 2023 esports pubg mobile mobile legends crossfire valorant mobile games pc games
Close Ads X
© 2023 PT Gajah Merah Terbang. All rights reserved.