Pemain PUBG M Bakal Bisa Tukar BP Jadi UC?

Apakah kalian termasuk para pemain PUBG Mobile (PUBG M) yang ingin bisa menukar Battle Points (BP) jadi Unknown Cash (UC)? Kalau iya, siap-siaplah bergembira. Soalnya, Tencent dikabarkan tengah menyiapkan dua program baru pada update 0.10.5 yang memungkinkan harapan kalian terwujud.

Kabar ini disampaikan melalui video akun YouTube Mr. Ghost Gaming. Nantinya, ada dua pilihan program berlangganan yang bisa digunakan agar kalian dapat menukar BP menjadi UC. Pilihan langganan tersebut adalah PUBG Mobile Prime dan PUBG Mobile Prime Plus.

Via Istimewa

Masing-masing dari dua program ini memiliki harga dan benefit yang berbeda. PUBG Mobile Prime dibanderol dengan harga 0,99 dolar atau sekitar Rp15.000 per bulan. Selain dapat menukar BP menjadi UC, dengan program ini kalian juga mendapatkan 10 UC untuk log in harian, RP points, crate coupons, room card, 150 UC, dan sebuah rename card untuk mengubah nickname.

Sementara itu, PUBG Mobile Prime Plus dibanderol dengan harga yang lebih tinggi, yaitu 4,99 dolar atau sekitar Rp75.000 per bulan. Meski harganya cukup tinggi, kalian akan mendapatkan hadiah yang lebih banyak. Pada program ini, kalian akan mendapatkan 20 UC per log in, ekstra XP untuk setiap game, akses untuk misi eksklusif RP, rename card, room card, coupon scraps, dan 300 UC.

Via Istimewa

Setelah berlangganan salah satu dari dua program ini, kalian bisa menukarkan Battle Points ke Unknown Cash. Namun, benefit ini memiliki syarat dan ketentuan tertentu, loh. Kalian hanya bisa menukarkan 5.000 BP menjadi 50 UC. Jadi, kalian kudu rajin main PUBG M agar bisa membeli set khusus atau premium crates.

Sayangnya, belum ada konfirmasi resmi langsung yang dikeluarkan oleh pihak Tencent mengenai kabar ini. Bisa jadi dua program ini masih membutuhkan perbaikan atau ada hal lain yang menghambat jalannya proses pembuatan.

Via Istimewa

Kalau dua program ini benar-benar terwujud, kalian bisa menghemat uang lumayan banyak ketimbang harus top up untuk membeli berbagai item keren yang disediakan oleh PUBG M. Apalagi buat kalian yang nafsu banget untuk mendapatkan hadiah dari misi Royale Pass. Daripada harus “bakar” UC untuk meraih level 100, kalian bisa berlangganan salah satu dari program ini dan menyelesaikan setiap misi.

Semoga saja subsriptions yang ditawarkan ini benar-benar dapat direalisasikan sesegera mungkin oleh Tencent. Nah, apa pendapat kalian soal program ini? Kira-kira, akan menolong atau justru enggak sama sekali? Kasih tahu pendapat lo di kolom komentar dan ikutin terus berita lain seputar PUBG hanya di Kincir.com!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.