(Genshin Impact) 5 Alasan Kenapa Kalian Wajib Gacha Raiden Shogun!

Selain karena desain karakternya yang menggoda, Raiden Shogun punya kemampuan di atas rata-rata mengingat statusnya sebagai Archon Genshin Impact.


“Kanjeng” Baal alias Raiden Shogun yang udah kalian tunggu sejak lama akhirnya telah datang! Sang Archon Electro masuk ke dalam banner pertama update v2.1 Genshin Impact yang resmi dirilis 1 September 2021.

Sebagai karakter baru Genshin Impact, Raiden Shogun tentu punya daya tarik tersendiri. Di luar desain karakternya yang menggoda, dia punya kemampuan yang tentunya di atas rata-rata karakter B5 lain mengingat statusnya sebagai seorang Archon.

Mungkin sebagian besar dari kalian sengaja “nabung” Primogems sejak karakter ini pertama kali diumumkan pada perilisan update v2.0. Namun, pasti ada juga yang merasa ragu untuk nge-gacha di banner Raiden Shogun, entah karena menunggu Kokomi, Thoma, atau Ganyu yang dirumorkan bakal hadir di update selanjutnya.

Nah, di artikel ini, KINCIR bakal bahas kenapa Raiden Shogun enggak boleh kalian skip. Selamat menyimak!

Alasan Harus Gacha Raiden Shogun Genshin Impact

1. Karakter Archon Relatif Lebih Kuat dan Serbaguna

Archon Genshin Impact.
Archon Genshin Impact. Via Istimewa.

Sebelumnya, KINCIR sudah sedikit menyinggung bagaimana kemampuan Raiden Shogun sebagai seorang Archon dibandingkan dengan karakter B5 lainnya. Tidak bisa bohong, status “dewa” tersebut tentu membuatnya tampak lebih kuat dari yang lainnya.

Sebagai Sub-DPS atau Support, kemampuan Raiden Shogun terbilang istimewa. Dia punya Elemental Skill dengan mekanik damage-over-time (DoT). Elemental Burst yang dia miliki juga membuatnya bisa digunakan untuk menghasilkan damage besar dalam waktu singkat.

Perlu dicatat, “kuat” yang dimaksud tidak selalu soal damage yang besar. Damage-nya mungkin tidak akan segila Hu Tao, Ganyu, Xiao, atau Eula. Namun, utilitasnya lah yang membuat sang Archon Electro jadi istimewa.

Coba ambil contoh Venti dan Zhongli yang bersinar sebagai Support. Terutama Zhongli yang mungkin sudah tidak bisa disingkirkan dari party karena kemampuan tanking-nya. Venti juga kerap diandalkan untuk crowd control di Spiral Abyss.

Namun, Baal juga bisa jadi lebih multifungsi ketimbang rekan se-Archon-nya. Berkat damage yang terbilang besar, dia juga bisa kalian andalkan sebagai damage dealer meski tidak selalu jadi Main DPS.

2. Pengisi Energi yang Mumpuni

Raiden Shogun Genshin Impact.
Raiden Shogun Genshin Impact. Via Istimewa.

Jika Venti jadi spesialis crowd control dan Zhongli sebagai tanker, Raiden Shogun tampil beda sebagai Sub DPS sekaligus pengisi energi yang sangat baik. 

Kemampuan mengisi energi rekan setimnya ada pada Elemental Burst, Secret Art: Musou Shinsetsu. Saat mode pedang alias “Musou Isshin” aktif, serangan yang dilancarkan Raiden Shogun akan mengisi energi karakter lain di dalam party.

Dia juga terbilang mumpuni dalam urusan mengisi energinya sendiri. Sebab, dia punya Ascend Stats berupa Energy Recharge (ER). Hal ini membuatnya bisa spam Elemental Burst yang artinya juga mempercepat pengisian energi karakter lain.

Makanya, sangat disarankan untuk menggunakan senjata atau artefak berbasis ER agar potensinya sebagai “baterai” terasa maksimal. Kalian juga tidak perlu khawatir untuk build ER. Sebab, Raiden punya Talent yang bisa meningkatkan ATK% dan Electro DMG% berdasarkan raihan ER-nya.

3. Partner Serasi buat yang Boros Energi!

Simbiosis mutualisme!
Simbiosis mutualisme! Via Istimewa.

Dibanding karakter Support lainnya di Genshin Impact, Raiden Shogun bisa dikatakan jadi yang paling cocok buat karakter yang butuh Energy besar saat mengaktifkan Elemental Burst, contohnya Eula, Xingqiu, dan Xiangling yang butuh 80 Energy.

Kecocokan Raiden tersebut bukan cuma karena dia bisa isi energi dengan cepat. Karakter yang punya nama panggilan Ei ini juga punya kemampuan buff untuk party.

Kemampuan tersebut ada pada Elemental Skill-nya, Transcendence: Baleful Omen yang memberikan buff Eye of Stormy Judgment. Selain memberikan Electro DMG tambahan, buff ini juga meningkatkan Elemental Burst DMG karakter se-party berdasarkan Energy Cost-nya.

Yap, ini artinya karakter yang “boros energi” seperti yang sudah disebutkan di atas akan sangat diuntungkan dengan adanya Raiden dalam party. Sebab, makin besar Energy Cost, Elemental Burst DMG juga makin besar!

4. Support dengan Damage yang Sakit!

Raiden Shogun.
Raiden Shogun. Via Istimewa.

Seperti yang sudah disebut di poin pertama, Raiden Shogun sebagai Archon punya keistimewaan pada keserbagunaannya. Selain sangat mumpuni sebagai Support, dia juga punya damage yang sangat besar pada Elemental Burst-nya.

Saat mengaktifkan Burst, Base DMG yang dihasilkan mencapai 400,8% di Talent level 1 dan 813% di Talent level 13. Itu pun belum termasuk DMG tambahan dari mode Musou Isshin yang berlangsung selama 7 detik.

Belum selesai sampai situ saja. DMG dari Burst Raiden Shogun ternyata masih bisa meningkat lagi. Semua tergantung dari stack Resolve yang kalian kumpulkan. Semakin banyak stack Resolve yang dikumpulkan, makin besar juga DMG yang dihasilkan pada Burst.

Kalian bisa mengumpulkan stack ini dengan menggunakan Burst karakter lain di party. Raihan stack-nya ditentukan oleh Energy Cost pada masing-masing Burst. Stack ini bisa kalian lihat pada efek lingkaran yang berada di belakang karakter selama Raiden berada di party.

5. Karakter B4 Tier-A++ di Banner Raiden Shogun

Sara Kujou Genshin Impact.
Sara Kujou Genshin Impact. Via Istimewa.

Alasan kenapa kalian harus gacha di banner Raiden Shogun bukan cuma karena kekuatan sang Archon. Banner kali ini terbilang worth it untuk kalian investasikan karena memberikan karakter B4 yang cukup kuat.

Yang pasti, ada Sara Kujou sebagai karakter B4 baru. Sama-sama menggunakan elemen Electro seperti Raiden, Sara menggunakan Bow sebagai senjata andalannya.

Nah, role Sara dipastikan sama dengan Raiden, yakni sebagai Support atau Sub DPS. Dia bisa menjadi buffer ATK DMG yang cukup mumpuni. Selain itu, Elemental Burts DMG-nya juga cukup besar dengan area yang luas.

Sisanya, ada Xiangling dan Sucrose yang enggak akan sia-sia jika kalian dapatkan. Sekalipun kalian kurang beruntung enggak dapat Raiden atau Sara, Kalian bisa gacha terus untuk mengejar Xiangling dan Sucrose sampai C6 untuk memaksimalkan potensinya.

***

Itulah dia lima alasan kenapa kalian bakal menyesal jika melewatkan banner Raiden Shogun. Selain daya tarik pada kekuatan sang Archon, banner ini juga punya daya tarik lewat karakter B4 baru serta karakter lama yang bisa kalian kumpulkan hingga C6 untuk memaksimalkan potensinya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.