(Mobile Legends) Rekap Matchday 17 TBOF: Pekan Penuh Kejutan

Matchday 17 Tokopedia Battle of Friday (TBOF) bisa dikatakan menjadi momen spesial bagi pemerhati esports, khususnya scene kompetitif Mobile Legends, di Indonesia. Tak hanya menyajikan pertandingan superseru antara 12 tim terbaik se-tanah air, Matchday 17 juga menyimpan kejutan di dalamnya.

Kejutan yang dimaksud adalah wajah baru PG.BarracX yang secara tak terduga menggunakan skuat kedua Louvre setelah sebelumnya dikabarkan meminjam jasa ONIC.NV. Kabar hengkangnya Jonathan "Emperor" Liandi dari skuat EVOS juga menjadi sorotan utama yang enggak kalah menghebohkan.

Seperti yang sudah disinggung di atas, Matchday 17 divisi Mobile Legends tetap menyajikan pertandingan seru di balik gosip panas yang mencuri perhatian. Untuk itu, yuk simak rekap pertandingannya di bawah ini!

 

1. BOOM.ID (3) vs Recca (0)

Sebagai penghuni peringkat keenam klasemen sementara divisi Mobile Legends, BOOM enggak menyia-nyiakan kesempatan untuk meraih tiga poin atas Recca. Pertandingan yang jelas berat sebelah bagi Recca yang ironisnya menjadi juru kunci klasemen sementara. Prediksi pun terbukti dengan kemenangan mudah yang diraih BOOM.

Secara keseluruhan, BOOM menguasai jalannya pertandingan. Tak ada perlawanan berarti yang ditunjukkan Recca. Memang pada awalnya BOOM terlihat kesulitan. Namun, semua itu terbukti karena mereka belum 'nyetel'. Saat mereka telah menemukan ritme permainan, Recca pun sama sekali tak diberi kesempatan hingga benar-benar dibantai habis.

 

2. Alter Ego (3) vs Juggernaut (0)

Salah satu pertandingan yang bisa dibilang cukup mengejutkan. Kita semua tahu Alter Ego sedang berada dalam tren positif dengan meraih rekor sempurna dalam enam laga. Namun, enggak ada yang menyangka mereka akan benar-benar dominan dan bisa menang mudah saat melawan tim dengan segudang pengalaman seperti skuat Juggernaut (Louvre).

Alter Ego tampil beringas sejak game pertama. Mereka tampak sangat solid dengan susunan tim yang terbilang masih baru. Louvre sempat memberikan perlawanan di game kedua. Namun, Julian "Murphy" Murphy dan kawan-kawan keluar sebagai tim terbaik dengan menyapu bersih dua pertandingan selanjutnya. 

Game ini seakan menjadi ajang pembuktian bagi pemain anyar Alter Ego, Ilyas "Caesius" Rahmanda. Mantan pemain Louvre ini tampil apik di tiga game dengan gameplay Kagura yang bahkan tak bisa dihentikan oleh midlaner sekelas Yosua "Kido" Priatama. Tak hanya Caesius, keempat pemain lain harus diakui juga tampil sangat baik dan solid.

 

3. Capcorn (3) vs PG.BarracX (0)

Pertandingan ini menjadi kejutan utama dari Matchday 17 TBOF divisi Mobile Legends. Pasalnya, secara tak terduga PG.BarracX kembali beraksi setelah beberapa minggu absen dari medan perang. Sayangnya, skuat kolaborasi antara PG.BarracX dan ONIC.NV yang sempat dielu-elukan ternyata gagal menjadi kenyataan. PG.BarracX ternyata tampil dengan skuat kedua Louvre yang dikomandoi oleh Imanuel "Rmitchi" Santoso.

Kejutannya ternyata enggak selesai sampai situ aja. Meski diperkuat pemain berpengalaman seperti Rmitchi, Key, dan ReinsV, PG.BarracX justru dibantai habis oleh Capcorn yang sama-sama menggunakan skuat baru.

Game ini layaknya menjadi ajang pertunjukan kemampuan seorang Eldin "Celiboy" Rahadian Putra. Mungkin lo masih asing dengan namanya. Namun, lo yang menonton pertandingan ini dijamin takjub dengan bocah ajaib yang masih duduk di bangku SMP. Penampilan apiknya sebagai pengguna Mage dengan raihan tiga titel MVP terbukti jadi momok buat PG.BarracX.

 

 

4. EVOS (3) vs NXL (0)

Kejutan lain datang dari pertandingan antara EVOS melawan NXL. Laga ini bisa dikatakan menjadi kabar bahagia sekaligus buruk bagi penggemar EVOS. Di saat Justin "JessNoLimit" menang mudah atas NXL bikin penggemarnya bersuka cita, di satu sisi mereka juga merasa kecewa karena absennya Jonathan "Emperor" Liandi dari skuat EVOS.

Yap, Emperor secara resmi meninggalkan EVOS. Seperti yang sudah diklarifikasi langsung di akun Instagram sang pemain, baik dirinya dan EVOS telah berusaha sekeras mungkin untuk menemukan jalan tengah. Sayang, upaya tersebut kandas sehingga Emperor dipastikan takkan membela EVOS lagi.

Di pertandingan ini, posisi Emperor digantikan pemain EVOS SG, Boon Wei "Oh Deer Bambi" Xing Robert. Tanpa Emperor, EVOS terbukti masih menjadi skuat yang sangat kuat dan mengerikan. JessNoLimit kembali tampil trengginas dengan meraih tiga MVP di tiga pertandingan.

 

5. XcN (2) vs The Prime (2)

Di saat EVOS mampu menjaga tren positifnya, lain halnya dengan XcN. Tim yang sempat tampil baik ini lagi-lagi harus menanggung malu setelah ditahan imbang oleh The Prime di Matchday 17 TBOF divisi Mobile Legends. Di game pertama, mereka benar-benar berada di bawah kaki The Prime. Kalah agresif di awal game membuat mereka kesulitan mengembangkan permainan hingga berujung kekalahan.

XcN sempat menunjukkan kemampuan sejatinya di game kedua dan ketiga. Namun, konsistensi XcN yang sejak awal menjadi problematika justru kambuh di saat yang kurang tepat. Di saat mereka harus memenangkan game keempat untuk menjaga asa masuk empat besar klasemen sementara, hasil buruk lah yang justru mereka dapatkan. Secara mengejutkan, The Prime tampil menggila seperti yang mereka tunjukkan di game pertama hingga membuat pertandingan berakhir dengan hasil imbang.

 

6. RRQ (3) vs Bigetron (0)

Bigetron mengalami nasib yang kurang menguntungkan di dua pekan berturut-turut. Setelah bertemu Juggernaut di pekan sebelumnya, di Matchday 17 mereka harus bertemu RRQ, juara MPL Indonesia Season 2. Enggak ada kejutan yang Bigetron tampilkan saat game melawan Juggernaut. Kali ini, mereka gagal mencuri satu game seperti yang dilakukan di minggu sebelumnya.

Skuat yang berisikan sejumlah pemain League of Legends ini sebenarnya punya kemampuan. Sayangnya, perbedaan kelas antara mereka dan skuat Mobile Legends yang memang lebih berpengalaman terlihat jelas. RRQ benar-benar tampil dominan sejak game pertama. Bahkan, beberapa momen Diky "TUTURU" dan kawan-kawan tampak bermain rileks.

***

Setelah dua minggu minim kejutan, akhirnya harapan penggemar Mobile Legends terkabul juga di Matchday 17 TBOF. Tak hanya kejutan di dalam pertandingan, kejutan di luar lapangan pun juga tak kalah menarik perhatian. Yang pasti, baca terus Kincir.com untuk update berita teraktual soal Mobile Legends dan cabang esports lainnya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.