(REVIEW) Speed Drifters

Speed Drifters
Genre
  • Racing
Publisher
  • Garena
Developer
  • TiMi
Release Date
  • 17 January 2019
Rating
4 / 5

Garena baru aja merilis game balap pertama mereka, Speed Drifters untuk perangkat mobile. Game yang menonjolkan aksi drift ini punya kekuatan dan bisa banget lo mainkan untuk waktu yang cukup lama. Punya puluhan sirkuit dan mobil yang bisa pemain pakai bikin aksi balapan di Speed Drifters sangat memikat. Nah, kira-kira apa aja, sih, yang bisa bikin Speed Drifters jadi salah satu game balap mobile cukup berkesan? Simak ulasannya berikut ini.

 

Aksi power drifting yang sangat menantang

Sekilas, lo mungkin akan terhanyut sama pembawaan game balap yang mirip dengan Crash Team Racing atau Mario Kart. Karakter yang lo pakai akan mengendarai mobil yang lebih mirip seperti go-kart dengan ukuran kecil. Meski kecil, jangan remehkan soal kecepatannya. Lo bisa memacu kendaraan sampai ratusan kilometer per jam. Lewat sirkuit berkelok, lo diharuskan bisa mengatur kecepatan lo sambil belok tajam. 

Yang sangat unik dari game ini adalah lo harus memadukan banyak gaya drifting. Selain menerima boost setiap berhasil melakukan drift, lo akan punya NOS yang bisa dipakai untuk mempercepat kendaraan lo lebih lama. Berbagai pertimbangan kapan lo harus memakai NOS atau melakukan jenis drifting jadi tantangan yang ada di game ini. Adu balap cepat yang penuh aksi ini terasa sangat ringan meski dimainkan di perangkat mobile.

 

Perkuat mobil favorit lo

Karena enggak ada pilihan karakter, lo hanya bisa mengubah mobil yang lo pakai saat balapan. Ada berbagai kelas mobil yang bisa lo peroleh di game ini. Dari mulai kelas C hingga nantinya kelas S yang belum dirilis. Game ini mungkin sedikit terkesan punya mikrotransaksi yang memberatkan di mana mobil yang lo beli diberi durasi. Untuk membeli mobil permanen, pastinya harga yang dibebankan lebih mahal.

Selagi menabung buat beli mobil permanen, lo bisa aja memodifikasi mobil yang lagi lo pakai dengan mod. Nah, mod ini bisa meningkatkan kemampuan mobil lo. Ada enam aspek yang bisa bikin mobil lo jadi lebih kuat seperti tambahan top speed, akselerasi, atau kapasitas nitro dan kecepatannya.

 

Pilihan mode dan ruang komunitas yang nyaman

Selain balapan biasa, ada juga pilihan item race yang bisa bikin pemain sedikit menikmati aksi susul-susulan dengan bantuan item. Aturannya juga cukup sederhana seperti game serupa di mana pemain diharuskan menemukan item lewat kotak yang bisa dilintasi. Pemain juga bisa mencari pasangan atau couple di game ini. Mode tersebut terlihat punya dampak penting di mana bisa memberi tambahan EXP jika pasangan melakukan balap bersama.

Lo juga bisa menemukan teman baru lewat fitur club yang berfungsi seperti guild. Nampaknya fitur Club Race belum diaktifkan dan nantinya pasti akan ada pilihan mode seru di mana pemain antar club bisa saling menantang. Sementara ini, kita masih harus puas memilih puluhan sirkuit sambil memanjat tangga ranked yang mentang. Apakah lo sudah jago berseluncur di arena Speed Drifter?

***

Sebagai game mobile, Speed Drifters jadi game balap yang sangat enteng. Pilihan sirkuit dan cara bermain yang menantang bisa jadi alternatif lo yang suka banget sama game racing. Apa lo sendiri udah coba main game ini? Jangan sungkan untuk bagikan pendapat lo dan ulasan di kolom rating atas, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.