REVO Lawan DRANIX di Final Regional Surabaya Piala Presiden Esports 2019

Setelah sukses menyelenggarakan kualifikasi regional Palembang dan Denpasar, Piala Presiden Esports 2019 kembali menyeleksi tim-tim terbaik dari regional Surabaya pada 11-13 Februari 2019. Dari total 326 tim yang berpartisipasi pada kualifikasi online regional Surabaya, pada akhirnya ditemukan dua tim terbaik yang akan bertanding di babak final. Kedua tim yang akan terbang ke Jakarta akhir pekan ini adalah REVO Esports dan DRANIX ESPORTS.

Via Istimewa

REVO Esports keluar sebagai yang terbaik setelah mengalahkan lawan-lawannya di Grup A Kualifikasi Regional Surabaya. Perjalanan tim partisipan kualifikasi Mobile Legends Professional League (MPL) Season 3 ini terbilang mulus. Tak ada perlawanan berarti dari lawan-lawan mereka. Penghujungnya di babak final, mereka dengan mudah menyudahi perlawanan PowerDanger Esports dengan skor 2-0. 

Masuknya REVO sebagai finalis kualifikasi regional Surabaya Piala Presiden Esports 2019 tentu menjadi kabar baik bagi mayoritas penggemar Mobile Legends di Indonesia. Pasalnya, tim yang berisikan bekas pemain EVOS ini gagal menembus Regular Season MPL Season 3 meski diunggulkan. Status finalis inipun dapat menjadi 'obat' bagi Jonathan "Emperor" Liandi dan kawan-kawan agar bisa bangkit di skena kompetitif Mobile Legends.

Di babak final, REVO akan bertemu dengan DRANIX ESPORTS. Meski menjadi nama baru di skena esports MOBA garapan Moonton ini, DRANIX membuktikan bahwa kemampuan mereka tak bisa diremehkan. Hal ini dibuktikan lewat penampilan apik mereka di babak kualifikasi online regional Surabaya Piala Presiden Esports 2019. Di babak final Grup B Kualifikasi Regional Surabaya, DRANIX mengalahkan SMX.eSports dengan skor tipis 2-1.

Sama seperti REVO, DRANIX juga diperkuat oleh pemain-pemain berpengalaman di skena kompetitif Mobile Legends di Indonesia. Salah satunya adalah Coffeeguy yang membawa Bigetron Player Kill menembus peringkat empat MPL Season 1. Lalu ada Nesse dan Seirin (dulu Fear) yang memperkuat XcN di gelaran TBOF by IESPL.

Melihat komposisi pemain, REVO memang lebih diunggulkan berkat pengalaman yang lebih matang di skena kompetitif Mobile Legends. Namun, DRANIX juga bukan tim yang bisa diragukan begitu saja karena berpotensi mengejutkan REVO di babak final nanti.

Sekadar info, pertandingan final kualifikasi regional Surabaya antara REVO dan DRANIX akan disiarkan secara langsung di Metro TV pada akhir pekan ini. Pemenang dari pertandingan ini akan menjadi wakil regional Surabaya babak grand final untuk memperebutkan trofi Piala Presiden Esports 2019 bersama 15 tim lain.

Bagaimana menurut kalian? Apakah REVO akan membuktikan kemampuannya dengan maju sebagai wakil Surabaya di babak grand final? Ataukah DRANIX memberi kejutan dengan mengalahkan REVO? 

 
 
 

View this post on Instagram

One of precious moment with DRANIX Family @drnx.hellz @ddrris @alfandytritama @eldosanwg @agipioragil @_sann99 . . #DRANIX #DRANIXeSports #mlbb #mlbbindo #mlbbindonesia #mobilelegends #mobilelegendsindo #mobilelegendsbangbang #pubgindo #pubgmindonesia #pubgm #esports #esportsgaming #esportsindonesia #OMGDranix

A post shared by DRANIX ESPORTS (@dranixesports) on

Terus ikuti perjalanan tim KINCIR di Kualifikasi Regional selanjutnya untuk mendapatkan informasi terkini seputar Piala Presiden Esports 2019. Terutama buat kalian yang merasa punya kemampuan, jangan lupa daftarkan tim kalian ke sini karena pendaftaran untuk kualifikasi regional Manado, Solo, Pontianak, dan Bekasi masih dibuka!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.