Skema Turnamen Piala Presiden Esports 2022 Presented by BCA

Gelaran Piala Presiden Esports 2022 Presented by BCA sudah resmi berlangsung sejak tanggal 10 Agustus yang lalu. Tahun ini, turnamen non-publisher terbesar di tanah air  ini menyediakan total prize pool sebesar Rp2 miliar!

Setelah mengumumkan cabang game yang akan dipertandingkan beberapa waktu lalu, kini panitia penyelenggara turnamen tersebut telah mengumumkan skema dari turnamen ini. Skema turnamen ini akan menentukan babak-babak mana yang akan berlangsung secara offline, dalam gelaran main event dari turnamen ini.

Pengumuman tersebut dapat kamu lihat melalui akun Instagram resmi dari Piala Presiden Esports 2022 Presented by BCA. Kamu juga bisa melihatnya melalui gambar yang ada di bawah:

Untuk game Battle of Satria Dewa, masing-masing babak kualifikasi barat dan timur akan mencari satu tim yang akan mewakili wilayah masing-masing. Kedua tim tersebut akan bertanding memperebutkan trofi juara, dalam ajang main event turnamen ini.

Sementara itu untuk game lokal lainnya, yaitu Lokapala juga memiliki skema yang sama dengan Battle of Satria Dewa. Tim terbaik dari kualifikasi regional wilayah barat, akan bertemu dengan tim terbaik dari kualifikasi wilayah timur dalam main event yang akan berlangsung bulan November nanti.

Format yang sama juga akan diimplementasikan untuk cabang game lain, yang masuk melalui game submission. Babak kualifikasi regional wilayah barat akan mengirimkan satu tim, begitu juga dengan babak regional wilayah timur. Keduanya akan bertanding dalam babak main event yang akan berlangsung di Jakarta.

Skema turnamen Piala Presiden Esports 2022.
Skema turnamen Piala Presiden Esports 2022. Via KINCIR..

Skema turnamen yang berbeda akan kita temui dalam cabang Free Fire dan juga Mobile Legends. Menyandang status sebagai dua game populer yang dipertandingkan, kedua game tersebut akan memiliki jumlah pertandingan yang lebih banyak ketimbang game lokal.

Misalnya untuk game Free Fire, terdapat 12 tim yang akan berlaga dalam acara main event. Babak kualifikasi regional akan mengirimkan 2 tim dari wilayah barat, dan 2 tim dari wilayah timur. Kemudian 3 tim teratas dalam babak open qualifier, juga berhak masuk ke acara main event. Selanjutnya 2 tim terbaik dari turnamen FFML Fall 2022 juga bisa lolos ke main event. Terakhir, panitia penyelenggara akan mencari 3 tim dari babak closed qualifier.

Ketua Harian PBESI saat acara seremoni pembukaan turnamen Piala Presiden Esports 2022 Presented by BCA.
Ketua Harian PBESI saat acara seremoni pembukaan turnamen Piala Presiden Esports 2022 Presented by BCA. Via KINCIR.

Untuk game Mobile Legends, akan ada empat metode kualifikasi yang akan berlangsung. Terdapat 2 tim yang akan lolos melalui kualifikasi wilayah barat, dan 2 tim yang lolos lewat kualifikasi wilayah timur. Pada babak open qualifier, akan terdapat 2 tim yang lolos. Sementara itu babak closed qualifier akan mengirimkan wakil terbanyak, yakni sebanyak 6 tim.

Seluruh tim yang lolos tersebut, akan bertanding dalam babak group stage yang diikuti oleh 12 tim. Babak grup dari turnamen ini akan menyaring 8 tim terbaik yang akan bertanding secara offline pada main event turnamen ini.

Khusus untuk cabang Mobile Legends, tim yang berhasil menjadi juara akan menjadi wakil Indonesia untuk turnamen IESF yang akan berlangsung akhir tahun nanti. Hal tersebut sesuai dengan apa yang Ketua Harian PBESI Komjen Polisi Drs. Bambang Sunarwibowo katakan saat seremoni pembukaan turnamen ini.

***

Dengan diumumkannya skema turnamen tersebut, banyak sekali cara yang bisa kamu lalui untuk bisa tampil dalam pentas esports terbesar tanah air. Makanya jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal Piala Presiden Esports 2022!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.