Tagar #SavePAI Trending, MPL Lakukan Investigasi Match EVOS Legends vs Alter Ego

Tagar #SavePAI Trending, MPL Lakukan Investigasi Match EVOS Legends vs Alter Ego

By Abdul Khair / 22 April 2022

Terkait masalah teknis yang dialami salah satu pemain Alter Ego yaitu Rafli “Pai” Alvareza pada pertandingan melawan EVOS Legends akhirnya ramai diperbincangkan. Di Twitter tagar #SavePAI jadi trending bahkan menempati peringkat pertama selepas pertandingan tersebut.

Permasalahan yang bikin ramai adalah ketika PAI terlihat diam di dalam base EVOS Legends tapi pihak wasit tidak langsung menghentikan pertandingan. Minimnya pengetahuan apa yang terjadi di balik layar bikin para penonton berspekulasi liar.

Baca Juga
Prediksi Juara MPL Season 9 Versi KINCIR, ONIC Esports Juara Lagi?
7 Pro Player MPL Season 9 dengan Poin Kill Tertinggi!
Urutan Tim Terbaik hingga Terburuk di Week 8 MPL Season 9

Di kubu pendukung Alter Ego tentu banyak yang tidak terima. Menurut mereka harusnya di momen itu Alter Ego bisa menang tapi kendala teknis yang dialami oleh PAI membuat kondisi pertandingan jadi berat sebelah.

View this post on Instagram

A post shared by MPL Indonesia (@mpl.id.official)

Demi menjaga nilai sportivitas, pihak MPL tidak tinggal diam. Untuk saat ini mereka melakukan investigasi terhadap match tersebut dengan kedua belah pihak. Masih ditelusuri jalan tengah yang baik bagi EVOS Legends atau Alter Ego.

Soalnya, ada banyak komentar simpang siur bahwa pertandingan semalam diatur agar EVOS Legends bertemu dengan RRQ Hoshi. Tentu, hal ini bisa menimbulkan provokasi, mengingat banyak penggemar “bayangan” yang sering memicu perselisihan antarsuporter.

Untuk saat ini kita masih harus menunggu hasil dari investigasi yang dilakukan oleh MPL. Jangan dulu sibuk spekulasi yang sebenarnya tidak memiliki dasar yang kuat.

Baca Juga
Tim Unggulan dan Tim Kuda Hitam di babak Country Finals PMPL ID Spring 2022!
5 Atlet Esports Perempuan yang Berkompetisi bareng Laki-laki!
5 Karakter Perempuan Independen dalam Game yang Super Badass

Bagaimana menurut kamu? Jangan sungkan untuk share pendapat kamu, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.

mpl season 9 savepai alter ego evos legends
Close Ads X
© 2022 PT Gajah Merah Terbang. All rights reserved.