Tips GG Menggunakan Miya di Mobile Legends

Sebelumnya, udah dibahas tips dan panduan sakti menggunakan Lesley, si hero hybrid Marksman dan Assassin yang bisa menghilang. Dalam tips GG hero Mobile Legends kali ini, hero yang akan dibahas adalah hero yang sama-sama punya kemampuan untuk menghilang, yaitu Miya.

Hero pemanah ini dikenal dengan ke-GG-annya dalam urusan nge-push. Yap, udah banyak pemain Mobile Legends yang ngerasain bagaimana asyiknya terus-terusan naik ranking hanya dengan menggunakan jurus panahnya. Enggak cuma ahli dalam push, Miya juga bisa jadi sangat mematikan bagi hero musuh jika semua skill miliknya dikombinasikan dengan build item yang tepat. Makanya, jangan heran kalau Miya selalu jadi langganan pemain Mobile Legends dalam Ranked Games.

Enggak perlu basa-basi lagi, simak tips GG menggunakan Miya di bawah ini!

 

1. Build Item Push

Via Istimewa

Beda sama Helcurt yang dibahas sebelumnya, build item untuk Miya enggak diperlukan banyak modifikasi. Lo bisa memilih set item DPS, Push yang udah disediakan langsung dalam game. Biar damage Miya lebih sakit, lo boleh mengganti Rose Gold Meteor yang jadi item terakhir dengan Blade of Despair. Sisanya udah lebih dari cukup untuk membantu Miya dalam nge-push atau pun menghabisi musuh.

Windtalker dan Malefic Roar sendiri jadi dua item yang paling krusial. Keduanya bakal sangat membantu Miya buat nge-push Turret musuh. Sedangkan, item Haas's Claw dan lain-lainnya bakal berguna kalau lo masuk ke late game dan memungkinkan lo untuk menjadi Carry.

Kalau lo ngerasa terlalu berisiko untuk berfokus pada damage aja, lo bisa tetap menggunakan Rose Gold Meteor sebagai ganti Blade of Despair. Lo juga jangan terlalu memerhatikan item yang bisa menaikkan attack speed, seperti Scarlet Phantom dan Demon Hunter Sword. Soalnya, skill pasif (Turbo) dan item Windtalker udah cukup bikin serangan Miya jadi secepat kilat.

 

2. Jungling Boleh, Langsung Push Juga Bisa!

Via Istimewa

Miya jadi salah satu hero Marksman yang serbabisa dalam urusan war. Banyak pengguna Miya yang langsung tancap gas ke midlane untuk segera membabat minion. Meski enggak banyak, ada juga sebagian pengguna yang milih jungling dulu buat naikin level lebih cepat.

Satu hal yang pasti, Miya harus benar-benar memerhatikan momen early game. Sebagai hero Marksman, Miya tergolong lemah di awal game. Meski begitu, lo bisa tetap mendominasi kalau bisa memanfaatkan skill 2 (Rain of Arrows) dengan baik.

Skill 2 ini bisa lo gunakan untuk war, push, atau pun jungling. Soalnya, skill ini bisa memberikan damage untuk Turret. Biar farming makin cepat, lo bisa pilih battle spell Retribution untuk Jungling atau Inspire untuk nge-push. Enggak usah ragu juga mengombinasikan skill 2 dengan skill 1 (Fission Shot) biar damage yang dihasilkan semakin besar.

 

3. Fokus Push ke Satu Lane

Via Istimewa

Seperti yang udah ditekankan sebelumnya, Miya adalah hero Marksman spesialis push. Jadi, lo wajib memanfaatkan keahliannya untuk memenangkan war. Untuk itu, coba fokus di satu lane lalu habisi minion musuh dan push Turret musuh.

Meski jago nge-push, di awal game Miya enggak punya damage besar untuk menghancurkan Turret. Oleh karena itu, segeralah farming agar cepat menjadikan item dan menaikkan level lo.

BTW, sebisa mungkin, jangan pilih midlane sebagai lahan push lo. Kalau lo terlalu fokus di midlane, musuh dijamin bakal mengincar lo karena posisinya yang berada pada pusat pertarungan. Lo bisa ambil bottom atau top lane. Meski jaraknya lebih jauh untuk mencapai base musuh, lane ini cenderung sepi dan lo juga bisa nyambi menghabisi monster Jungle yang ada.

 

4. Potensi Carry

Via Istimewa

Lo boleh fokus buat nge-push. Namun, ingat, semakin lo gencar nge-push, semakin gencar juga serbuan musuh ke lane yang lo pilih. Oleh karena itu, lo jangan lupa juga buat berganti lane sekaligus membantu rekan setim dalam war.

Di fase mid game, Miya udah terhitung kuat untuk berkontribusi dalam war atau pun solo kill asalkan build item lo udah tepat. Makanya, di fase ini, lo jangan terlalu maksa buat nge-push di satu lane. Lo bisa keliling map untuk berganti lane sekaligus menyusup ke war jika dibutuhkan. Lo juga bisa terus-terusan farming di Jungle sampai level dan item lo jadi kalau rekan setim lo enggak butuh lo untuk membantu.

Nah, masuk ke late game, Miya bakal GG abis dan berpotensi jadi Carry saat level dan build item udah jadi. Untuk itu, lo harus ada dan siap berperang setiap rekan setim butuh bantuan lo. Meski enggak sebesar Layla, damage Miya bisa dikompensasi dengan attack speed yang besar. Belum lagi dengan bantuan skill 2 yang bisa memberi efek crowd control buat musuh.

 

5. Skill Rain of Arrows + Battle Spell Inspire, Kombinasi GG Serbaguna

Via Istimewa

Beda sama Layla atau Irithel, Miya enggak punya skill untuk burst damage yang bisa bikin mental musuh keok. Sebagai gantinya, Miya dianugerahi attack speed dan kombinasi skill yang GG abis kalau lo bisa memanfaatkannya dengan baik. Salah satu kombinasi yang sering digunakan oleh pengguna Miya adalah skill 2 + Battle Spell Inspire.

Kombinasi skill ini bakal GG banget kalau lo menggunakannya di momen yang tepat. Pertama, kombinasi skill ini bisa digunakan untuk nge-push. Saat menggunakan battle spell Inspire, attack speed lo bakal meningkat pesat. Turret musuh pun bakal cepat roboh, ditambah dengan efek dari skill pasif. Apalagi kalau item lo udah jadi.

Selain push, kombinasi skill ini juga berguna banget untuk war. Damage dari skill 2 sebenarnya enggak sakit. Meski begitu, skill ini punya efek slow dan freeze yang bakal berguna banget untuk merepotkan hero Tank atau Fighter musuh dalam war.

 

6. Skill Ulti, Simpan untuk Situasi Berbahaya

Via Istimewa

Penggunaan skill Ulti (Turbo Stealth) milik Miya tergolong tricky dan situasional. Skill ini memang sangat berguna buat lo menyerang dengan tambahan attack speed sebesar 40% selama 6 detik. Sejujurnya, menggunakan skill ini untuk menyerang termasuk langkah yang sedikit percuma. Skill ini bakal lebih efektif kalau lo gunakan untuk bertahan dan kabur dari sergapan musuh.

Mungkin ada banyak juga yang menganggap skill Ulti Miya enggak berguna buat kabur. Meski punya efek stealth dan menambah movement speed, durasinya yang cuma 1,5 detik sangatlah singkat untuk benar-benar kabur dari terjangan musuh. Namun, lo enggak boleh lupa bahwa skill ini punya efek yang sama kayak battle spell Purify, yaitu membatalkan efek crowd control musuh. Makanya, bakal lebih baik kalau lo simpan skill ini untuk keperluan bertahan dibanding menyerang.

***

Sebagai hero Marksman, Miya membutuhkan strategi dan perhitungan yang tepat pemainnya. Hero ini memang mudah untuk digunakan karena kemampuannya yang enggak ribet. Namun, enggak semua orang bisa memanfaatkan potensi terbesar Miya sebagai spesialis push.

Tunggu terus kiat-kiat GG hero Mobile Legends selanjutnya di Kincir.com, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.