Inilah yang Bakal Kalian Dapatkan di Update Juli Seven Knights!

Beberapa waktu yang lalu, Seven Knights telah menghadirkan konten player vs environment (PvE) terbaru yang disebut Brawl. Mode ini merupakan konten Time Attack yang membutuhkan pergerakan strategis dari pemain. Hero yang ada di Brawl enggak akan mati dan tetap berada dalam posisi battle. Namun, level damage Hero bergantung pada HP yang tersisa, sehingga menjaga HP adalah hal terpenting di mode ini.

Menjelang Juli, Netmarble sudah menyiapkan sesuatu yang spesial di RPG mobile andalannya, Seven Knights. Di Juli nanti, Seven Knights akan menghadirkan Mythical Awaken pada update bulanannya. Mythical Awaken merupakan level tertingginya Awaken. Nah, Hero yang mendapatkan Mythical Awaken bakal mendapatkan skill dan tampilan yang baru, loh.

Dua Hero yang bakal merasakan keuntungan Mythical Awaken untuk pertama kalinya adalah Dellons dan Shane. Buat kalian yang lebih suka dengan Hero lain, enggak perlu khawatir. Hero lainnya juga bakal mendapatkan giliran merasakan Mythical Awaken, kok.

Sistem Growth untuk Hero yang telah ada akan mengalami pembaruan yang drastis pada update Juli. Final Enhance yang tersedia akan digratiskan untuk pemain. Kalian juga bisa menggunakan sistem Limit Break dengan Gold dan memperkuatnya dengan Soul Essence. Level maksimum untuk Hero yang baru dimiliki juga ditingkatkan hingga Level 40.

Via Istimewa

Kehadiran update baru tentunya enggak akan lengkap dengan event. Yap, Netmarble akan merayakan update Seven Knights dengan berbagai event. Pemain bisa mendapatkan reward yang berlimpah dengan memainkan konten Special Jumping Check-in Board. Lalu, Netmarble juga akan mengadakan Event Check-in sebagai bentuk perayaan Bulan Seven Knights.

Kira-kira, bagaimana, ya, tampilan barunya Dellons dan Shane? Buat yang belum pernah main game ini, kalian bisa mengunduhnya di Google Play Store dan App Store. Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seru seputar game lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.