5 Tahun Dirilis, Satu Achievement The Stanley Parable Akhirnya Bisa Dibuka!

Pada 17 Oktober 2013, pengembang Galactic Café merilis game interactive storytelling yang berjudul The Stanley Parable. Di game ini, pemain berperan sebagai Stanley yang menjelajahi tempat kerjanya. Sementara, ada narator yang bereaksi terhadap setiap gerakan yang lo lakukan di game ini. Ternyata, game ini punya achievement yang cukup unik, loh.

Game ini ternyata memuat berbagai achievement yang terlihat absurd. Ada achievement yang menugaskan pemain untuk menutup gamenya dan membukanya kembali. Selain itu, ada juga achievement yang menugaskan pemain untuk bermain game ini selama 24 jam di Selasa. Nah, di antara semua achievement unik tersebut, ada satu yang paling menarik. Soalnya, achievement tersebut menugaskan pemain untuk enggak memainkan The Stanley Parable selama lima tahun!

Via Istimewa

Yap, lo enggak salah baca, guys. Jika biasanya achievement game tercapai karena lo rajin mainin gamenya, namun di The Stanley Parable lo bisa nge-unlock satu achievement dengan cara enggak mainin gamenya selama lima tahun. Kalau lo membeli game ini pada saat perilisannya dan benar-benar mengikuti syarat achievement Go Outside tanpa nge-cheat, ini berarti lo sudah bisa nge-unlock achievement ini sejak 17 Oktober lalu.

I have the news you've all been waiting for.

Today is the first day that it is possible to legitimately get the Go Outside achievement in The Stanley Parable. pic.twitter.com/3ZxYbJdGhK

— Davey Wreden (@HelloCakebread) October 17, 2018

Buat lo yang enggak sabar harus menunggu lima tahun hanya demi achievement Go Outside, ada cara cepat untuk nge-unlock achievement tersebut. Lo bisa melakukannya dengan menyetel jam di komputer lo menjadi maju lima tahun ke depan. Yap, daripada lo harus menunggu lima tahun, ‘kan? Bisa-bisa lo malah lupa buat mainin game ini ketika lima tahun sudah berlalu.

Nah, lo sendiri main The Stanley Parable? Apakah lo tahu tentang achievement ini dan berusaha menyelesaikannya tanpa melakukan kecurangan? Atau lo termasuk yang enggak sabar dengan mengubah jam komputer lo? Jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update seputar game lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.