Tanggal Steam Summer Sale 2019 Terungkap!

Setiap tahun, Steam dikenal "dermawan" dengan memberikan diskon terbesar mereka pada musim dingin dan musim panas. Setelah memberi potongan harga fantastis di akhir tahun lalu, kini Steam tengah bersiap menghadirkan Steam Summer Sale yang diprediksi hadir bulan Juni.

Meski Steam jarang mengumumkan waktu diskon, banyak pemain yang mungkin mencari bocoran tanggal diskon sebelum Summer Sale diadakan. Berdasarkan pantauan Steam Database, sebuah platform pihak ketiga yang bekerja sama dengan Steam, mereka memberi bocoran kalau Steam Summer Sale 2019 bakal berlangsung dari tanggal 25 Juni. Jika mengikuti pola yang ada sebelumnya, Steam Summer Sale 2019 juga bakal berlangsung selama dua pekan.

???? Steam Summer Sale 2019 date leaked as per tradition, it will begin on June 25, 2019 at 10AM PST and will last for two weeks.

via SteamCN and confirmed by multiple sources.#Steam #SteamSummerSale #SteamSale #SteamDealshttps://t.co/hqW4V5S2uE

— Steam Database (@SteamDB) May 15, 2019

 

Ketapatan Steam Database enggak usah diragukan lagi. Pada ajang Steam Winter Sale 2018 lalu, mereka juga berhasil membeberkan bocoran yang akurat mengenai tanggal berlangsung diskon besar-besaran dari Steam tersebut.

Sayangnya, enggak banyak informasi lain yang bisa dibagikan. Tentu informasi mengenai potongan harga dari judul game tertentu jadi salah satu yang paling diincar.

Jika dibandingkan, Steam Summer Sale biasanya bakal punya pilihan diskon lebih besar dibanding Steam Winter Sale. Beberapa judul game besar yang mungkin dirilis sepanjang akhir tahun lalu bakal mendapatkan potongan hingga 75%. Setidaknya jika sang penerbit memutuskan hal tersebut.

Tahun lalu, Steam bahkan menambahkan minigame bertajuk Salien sebagai bagian promosi Steam Summer Sale. Para pemain bisa mengakses sebuah fitur minigame untuk mengumpulkan poin dan menukarnya dengan kartu. Jika beruntung, mereka bahkan bisa mendapatkan voucher ekstra untuk tambahan potongan game tertentu.

Via Istimewa

Wah, bagaimana menurut kalian, nih? Apakah kalian sudah siap menguras isi tabungan kalian untuk membeli game di Steam Summer Sale 2019 nanti? Jangan sungkan untuk bagikan pendapat kalian di kolom komentar, ya! Terus ikutin juga berita serta tulisan menarik lainnya hanya di kanal KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.