(CS:GO) Copenhagen Flames Rekrut zEVES Sebagai Pelatih

Untuk bisa melangkah ke babak selanjutnya di ajang ESL One: Road to Rio regional Eropa, Copenhagen Flames mendatangkan pelatih batu untuk memperkuat skuad CS:GO-nya. Morten “zEVES” Vollan telah resmi bergabung dengan organisasi esports tersebut untuk menempati posisi sebagai pelatih.

Sebelumnya, zEVES merupakan seorang pro player dari tim LBG, CPH Wolves, Norse, dan Nordavind. Karier jadi seorang pelatih pun telah dimulai sejak 2017 lalu pada daftar utama tim Dignitas. Kini, cowok berusia 29 tahun ini akan membantu Copenhagen Flames untuk bisa menaikan performa tim tersebut.

Via istimewa

Posisi pelatih sebelumnya dipegang oleh Daniel Vorborg selaku Copenhagen Flames Director of Esports. Kini dirinya pun mengatakan jika telah berhasil menemukan orang yang pas untuk menempati posisi sebagai pelatih pada timnya tersebut. zEVES akan memulai debutnya dalam ajang ESL One: Road to Rio.

“Kami telah lama mencari seseorang untuk menambah nilai strategi bagi tim. Morten akan menjadi bagian dari rencana untuk membuat Copenhagen Flames besar. Saya masih akan terlibat dengan tim. Tetapi enggak untuk melatih dan akan berfokus untuk mendorong kemajuan tim dari sisi bisnis di Copenhagen Flames.,” ungkap Daniel.

Resmi jadi pelatih tim yang berbasi di Denmark ini, zEVES akan berjuang selama satu tahun untuk membuat tim ini lebih maju. Hingga kini, Copenhagen Flames masih berada di peringkat 36 dunia dalam ranah kompetitif CS:GO.

Via istimewa

“Saya merasa bersemangat bisa mendapat kesempatan ini. Bagi saya, ini merupakan angin segar dan kesempatan untuk memperbaiki masa sulit di tahun-tahun sebelumnya. Saya juga bangga bisa bekerja sama dengan tim yang diisi oleh para pekerja keras,” ungkap zEVES.

Bagaimana tanggapan kalian dengan langkah Copenhagen Flames yang merekrut zEVES sebagai pelatih? Apakah pelatih baru ini bisa meningkatkan performa dari tim Denmark tersebut? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.