(Dota 2) Hero Baru Hadir Jelang Update Patch 7.29, Siapakah?

Sebentar lagi, Dota 2 akan kembali menggelar Major pertama mereka di 2021. Gelaran esports dari Dota Pro Circuit tersebut akhirnya resmi dilangsungkan kembali setelah lebih dari satu tahun dihentikan karena pandemi COVID-19. Digelar di Singapur, Dota 2 Major pertama ini akan menampilkan belasan tim terbaik dari seluruh dunia. Enggak hanya itu saja, ternyata Valve telah menyiapkan banyak konten baru sebentar lagi.

Bertajuk update 7.29, kabarnya ada banyak penyesuaian baru. Terlebih, kabar dari Hero baru pun telah dikonfirmasi. Komunitas penggemar Dota 2 pun berspekulasi siapa yang kira-kira akan tampil jadi Hero baru ini. Apakah Aghanim yang jadi sosok ayah dari Rubick dan penyihir paling berbakat yang akan masuk jadi Hero baru?

Via Istimewa

Di sisi lain, anime Dota 2 di Netflix bertajuk Dota: Dragon’s Blood juga telah dirilis. Dalam Book 1 tersebut terhimpun cerita menarik tentang petualangan Davion sang Dragon Knight bersama dengan Mirana. Uniknya, ada satu sosok karakter yang belum pernah disebutkan, yakni Fymryn.

Dalam cuplikan anime tersebut, terlihat bahwa Fymryn memilik kekuatan unik untuk menggandakan diri. Selain itu, Fymryn juga terlihat sangat lincah dan bisa mengganti rupa miliknya dengan orang lain. Bisa jadi, ini pertanda bahwa Fymryn akan dirilis menjadi Hero baru di update 7.29 nanti. Kemampuannya bisa jadi gabungan dari Juxtapose milik Phantom Lancer serta Morphling.

Via Istimewa

Bagi kalian yang belum menonton film animasinya, bisa jadi juga bahwa sang Dewi Bulan, Selemene akan jadi karakter kuat untuk tampil menjadi Hero baru. Selemene ternyata diungkap menjadi sosok cinta lama dari Invoker. Keduanya juga disinyalir menjadi leluhur kaum Elf.

Di antara karakter-karakter ini, akankah sosok Hero baru memang diadaptasi dari anime Dragon’s Blood. Atau justru, Valve punya kejutan lain untuk karakter barunya ini? Nah, sementara itu, terus ikutin berita terkini seputar game dan esports lainnya hanya di KINCIR, ya! 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.