(Dota 2) Ninjas in Pyjamas dan Virtus.Pro Siap Jalani Laga Dota Summit 11

Setelah berakhirnya masa kualifikasi turnamen MDL Chengdu, sorotan berpindah ke gelaran Minor DPC, yaitu Dota Summit 11. Para peserta yang tergeser dari MDL Chengdu, kembali mencoba peruntungan dengan memburu poin di Dota Summit 11 untuk berlaga di The International 2020.

Pada masa kualifikasiya, Ninjas in Pyjamas berhasil lolos dari regional Eropa dan Virtus.Pro merupakan pemenang dari regional CIS. Keduanya akan bertanding di babak Main Event pada 7 November—10 November 2019 di Los Angeles, California.

Untuk mencapai juara grup, perjalanan Nip bisa dibilang mudah. Di semifinal Upper Bracket, mereka harus bertemu dengan tim asal yunani, yaitu Ad Finem. Tim yang pernah menjadi runner-up Boston Major 2016 ini ternyata tidak sebanding dengan kekuatan roster baru Ninjas in Pyjamas.

Lanjut ke game selanjutnya tim Denmark, yaitu Team Singularity menunggu di babak final Upper Bracket. Kemenangan 2-0 pun membawa tim ini menjadi lolosan pertama di Main Event Dota Summit 11.

Berpindah ke regional Commonwealth Independent States (CIS), Virtus.Pro mampu mengukuhkan namanya sebagai juara kualifikasi tertutup. Setelah terhenti di fase grup kualifikasi MDL Chengdu, Virtus.Pro mampu menebus kesalahan dengan mengalahkan Old But Gold di semifinal. Di laga final, Resolut1on, solo, no[0]ne, -save, dan Epileptick1d membantai tim jfshfh178 dengan skor 2-0.

Dengan kemenangan ini pun Virtus.Pro jadi tim kedua setelah Nip yang lolos ke babak Main Event. Artinya, tinggal menunggu empat regional lagi untuk melengkapi peserta di laga final Dota Summit 11. Sejauh ini, tim baru Sumail dan Yawar telah sampai di babak final regional Amerika Utara. Pindah ke Amerika Selatan ada tim NoPing Esports yang menunggu lawannya di laga final.

Invictus Gaming yang mendominasi regional Tiongkok juga tinggal menunggu hasil pertandingan CDEC Gaming dan Newbee. Dari Asia Tenggara, satu-satunya harapan Indonesia, yaitu BOOM Esports gugur setelah dikalahkan Cignal Ultra dan Geek Fam yang akan beradu di laga final.

Bagaimana pendapat kalian tentang lolosnya Ninjas in Pyjamas dan Virtus.Pro yanberhasil lolos ke Main Event Dota Summit 11? Tuangkan pendapat kalian di kolom komentar, ya! nantikan berita terbaru seputar esports dan game lain hanya di KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.