Inilah Gamer Cewek Pertama yang Memenangkan Turnamen StarCraft II

Inilah Gamer Cewek Pertama yang Memenangkan Turnamen StarCraft II

By Yuni Usmanda / 07 Februari 2018

Gamer cewek makin menujukkan taringnya, nih, di dunia eSports. Kemarin (8/2), Kincir pernah ngasih tahu lo bahwa Geguri resmi menjadi cewek pertama yang bergabung di Overwatch League. Hanya selang sehari dari kabar tersebut, kini ada kabar gembira lagi yang datang dari gamer cewek. Kali ini, dikabarkan bahwa ada gamer cewek yang berhasil memenangkan turnamen Intel Extreme Masters 2018 cabang StarCraft II, yang diadakan di Pyeongchang, Korea Selatan. Siapakah dia?

Dia adalah Sasha “Scarlett” Hostyn, yang memenangkan turnamen Intel Extreme Masters 2018, cabang StarCraft II, di Pyeongchang. Scarlett berhasil meraih skor 4-1 atas Kim “sOs” Yoo Jin. Kemenangan Scarlett di turnamen ini menjadikan dirinya sebagai gamer cewek pertama yang pernah memenangkan turnamen StarCraft II. Selain itu, Scarlett menjadi gamer non-Korea kedua yang pernah memenangkan turnamen StarCraft II yang diadakan di Korea. Gamer non-Korea pertama yang pernah memenangkan turnamen StarCraft II yang diadakan di Korea adalah Alex “Neeb” Sunderhaft.

Via https://image.redbull.com/rbcom/010/2014-09-29/1331681711700_2/0010/1/1600/1067/1/sasha-scarlett-hostyn-cracks-a-smile-on-stage..jpg
Via https://image.redbull.com/rbcom/010/2014-09-29/1331681711700_2/0010/1/1600/1067/1/sasha-scarlett-hostyn-cracks-a-smile-on-stage..jpg Via Istimewa

Buat lo yang belum familiar, Intel Extreme Masters adalah rangkaian turnamen eSports internasional yang diadakan di berbagai negara di seluruh dunia. Turnamen ini berada atas persetujuan Electronic Sports League (ESL) dan disponsori oleh Intel. Intel Extreme Masters mencakup cabang StarCraft II, Counter-Strike: Global Offensive, Quake Live, League of Legends, dan Hearthstone: Heroes of Warcraft.

Via http://world3gaming.comhttps://cdn.kincir.com/1/old/2017/02/event_prizemoney_1.jpg
Via http://world3gaming.comhttps://cdn.kincir.com/1/old/2017/02/event_prizemoney_1.jpg Via Istimewa

Selamat buat Scarlett! Kincir enggak sabar, nih, nunggu prestasi-prestasi terbaru dari gamer cewek lainnya.

scarlett starcraft ii starcraft 2 intel extreme masters 2018 intel extreme masters turnamen esports
Close Ads X
© 2022 PT Gajah Merah Terbang. All rights reserved.