Lokasi Mendapatkan Wolfhook Genshin Impact

Material spesial dari negara Mondstadt ini adalah salah satu material yang sangat mudah untuk ditemukan. Dikarenakan material ini hanya muncul di satu area tertentu saja dan namanya juga menyerupai daerah tersebut.

Buah Wolfhook adalah buah yang hanya berada di daerah Wolvendom di Mondstadt. Area ini dikenal dengan sarang atau tempat tinggal salah satu dewa terkuat di masanya yaitu Lupus Boreas atau yang lebih dikenal dengan Andrius.

Jangan salah, ternyata buah ini punya banyak sekali kegunaan loh. Penasaran dengan rute farming buah Wolfhook dan apa saja kegunaannya? Yuk simak artikel KINCIR berikut ini.

Buah Wolfhook Genshin Impact

Rute Farming

rute farming Wolfhook di Genshin Impact
rute farming Wolfhook di Genshin Impact Via istimewa.

Hanya ada satu tempat saja yang bisa kamu gunakan untuk mencari buah Wolfhook yaitu di Wolvendom. Kamu akan segera melihat di mana saja letak buah-buah ini karena jalanan yang mencolok dan area yang gersang membuah buah ini mudah ditemukan.

Jadi, kamu tidak perlu repot mencari kesana kemari dan kebingungan dimana saja letak buah ini berada. Kamu juga harus teliti dan berhati-hati karena bisa saja kamu akan melewatkan satu atau dua Wolfhook yang tersembunyi.

Beberapa Wolfhook akan berada di tempat yang lumayan jauh dan bersembunyi di belakang kayu atau pohon. Lalu ada juga yang terletak di belakang tempat boss Andrius berada, jangan sampai lupa beberapa Wolfhook ini.

Toko Chloris

lokasi Chloris Genshin Impact
lokasi Chloris Genshin Impact Via istimewa.

Selain berada di alam, Wolfhook juga bisa kamu jumpai di sebuah toko atau orang yang mengumpulkan buah-buahan yaitu Chloris. Dia adalah satu-satunya orang yang menjual Wolfhook di Mondstadt.

Harga yang diberikannya juga tidak begitu mahal yaitu hanya 1000 Mora saja dan jumlah maksimal yang bisa kamu beli adalah lima buah. Tenang saja untuk kamu yang sangat membutuhkan buah ini, toko Chloris akan reset dalam tiga hari.

Karakter Material

Razor dan Mika Genshin Impact
Razor dan Mika Genshin Impact Via istimewa.

Sejauh ini Wolfhook belum banyak dipakai oleh karakter untuk melakukan ascension atau menaikkan level karakter. Hanya ada satu karakter saja yang menggunakan Wolfhook sebagai material ascend yaitu Razor.

Kabar baik untuk Razor, dia tidak akan menjadi satu-satunya karakter yang menggunakan Wolfhook. Setelah update 3.5, Genshin Impact mengenalkan karakter baru yang akan menggunakan Wolfhook sebagai material yaitu Mika.

Memasak

Fruits of the Festival Genshin Impact
Fruits of the Festival Genshin Impact Via istimewa.

Selain menjadi material untuk menaikkan level dari karakter yang kamu miliki, ternyata Wolfhook juga dapat kamu gunakan sebagai bahan memasak. Ada satu minuman yang akan menggunakan Wolfhook sebagai bahan utama yaitu Fruits of the Festival.

Sejak dahulu kala, Wolfhook juga sudah sangat dikenal untuk dijadikan sebagai bahan untuk membuat alkohol di Mondstadt. Hal ini dijelaskan oleh Venti si dewa kebebasan pada salah satu event di Genshin Impact.

Karena warnanya yang sangat mencolok yaitu ungu, Wolfhook juga bisa kamu gunakan sebagai bahan untuk mendapatkan pewarna biru. Biasanya, pewarna biru ini akan kamu gunakan untuk membuat furniture di Serenitea Teapot.

                                                                        ***

Itu dia semua kegunaan buah Wolfhook di Genshin Impact. Walaupun sangat simple, Wolfhook adalah buah bersejarah dari Mondstadt. Jangan lupa terus pantau KINCIR untuk dapatin info seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.