(Point Blank) 4 Tim Cewek Terkuat akan Bertanding di Grand Final PBLL

Setelah menemukan delapan tim yang akan berlaga di grand final Point Blank Indonesia Qualifier (PBIQ), Zepetto kembali mengadakan pertandingan untuk mencari empat tim untuk maju ke babak grand final ajang Point Blank Ladies League (PBLL) pada 21 November 2020 kemarin.

Pertandingan babak group stagae PBLL menampilkan enam tim terkuat, seperti Royal Galaxy HD KRS, Golden Beastv Survival ZBE, Guardian Evil 199 ADN, Noki Ladies GnR i4N, gLSF BWR i4N, dan Glossy Raze Team.

Via Istimewa

Grup A yang dimenangkan oleh Royal Galaxy HD dengan mengantongi 6 poin, Golden Beastv Survival ZBE menduduki posisi kedua dengan meraih 3 poin. Sementara gLSF BWR i4N enggak mampu mengantongi poin hingga harus menduduki posisi terakhir. Hal ini pun membuat tim tersebut harus tersingkir dan enggak bisa melangkah ke babak grand final PBLL.

Pada Grup B, Guardian Evil 119 jadi juara grup dengan mengantongi enam poin. Posisi kedua diraih oleh Noki Ladies GnR i4N dengan 1 kali kemenangan dan meraih poin 3. Glossy Raze Team harus menerima kegagalan karena enggak mampu memenangkan satu pertandingan pun.

Hasil dari pertandingan group stage PBLL, Royal Galaxy HD, Golden Beastv Survival ZBE, Guardian Evil 119, dan Noki Ladies GnR i4N akan kembali berjuang untuk jadi tim cewek Point Blank terkuat di Indonesia di babak grand final yang akan diadakan pada 27—29 November 2020.

Sekadar Info, Royal Galaxy HD diisi oleh para mantan pemain dari EVOS Galaxy Sades yang merupakan tim terkuat selama dua musim. Bahkan, Cronos dan kawan-kawan meraih gelar Runner up di ajang Point Blank International Women Cup (PBIWC) 2019 lalu.

Apakah ada juara baru di ajang PBLL? Ataukah Royal Galaxy HD mampu mempertahankan gelarnya sebagai tim Point Blank cewek terkuat? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita menarik lainnya seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.