Kalahkan Natus Vincere, Tigers Masuk Uppers Final DreamLeague Minor

InYourDream alias wonderkid dan teman-temannya di tim Tigers berhasil meraih hasil baik setelah berhasil mengalahkan tim legendaris Natus Vincere. Di babak Upper Bracket tersebut, Tigers berhasil membungkam mantan juara The International pertama dengan skor akhir 2-1. Tampil solid dengan draft yang rapi membuat Tigers bisa unggul atas tim favorit ini.

Di game pertama, Tigers mampu tampil sangat unggul berkat permainan Phantom Lancer yang sangat rapi dari AhJit. InYourDream bisa berkesempatan memainkan Tinker yang berdampak sangat efektif karena enggak punya lawan alami yang dipilih oleh Na'Vi. Tigers kelihatan enggak mau membuat kesalahan dan melakukan tekanan secara bertahan untuk bisa masuk ke markas Na'Vi. Keberadaan Enigma di Natus Vincere masih bisa memberikan perlawanan yang cukup berbahaya meski Na'Vi dipaksa menyerah sebelum masuk late game.

Di game kedua, pilihan Alchemist dari Natus Vincere membuat Tigers sangat kewalahan. Pilihan core Ember Spirit dan Gyrocopter enggak mampu melemeahkan Alchemist yang bisa farming sangat aman dan mendapat keuntungan networth sangat besar. Meski harus bermain di late game, Tigers enggak bisa mengejar Natus Vincere. Kehilangan banyak pemain di area luar Dire membuat Tigers harus menyerah sebelum game kedua menyentuh menit 50.

Di game ketiga, Natus Vincere sempat mendapatkan draft yang berbahaya dengan memakai Drow Strat. Pilihan Enigma dan Sniper juga kelihatan membuat Tigers kewalahan di awal game. untungnya, berkat permainan yang aman dari AhJit, dia bisa tampil unggul di pertengahan game. MoonMeander yang bermain sangat baik sebagai Beastmaster juga berhasil mendapatkan inisiasi yang membawa Tigers pada kemenangan. 

Mengikuti hasil ini, Natus Vincere harus bermain ke Lower Bracket lebih dahulu. Dendi yang bermain untuk Vega Squadron akan jadi lawan penting Na'Vi di babak Lower Bracket ini. Tigers yang lolos ke babak Upper Bracket Final akan melawan kuda hitam asal Tiongkok, Royal Never Give Up dan memperebutkan satu slot di Grand Final nanti. Mampukah InYourDream dan kawan-kawan sampai di babak final DreamLeague Minor dan mendapatkan tiket Kuala Lumpur Major? Terus ikutin berita dan informasi menarik soal dunia game dan esports hanya di kanal Kincir, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.