(Valorant) Khusus Anak Baru! Inilah Combo Skill yang Paling Gampang buat Pemula

Kemampuan khusus para Agent Valorant ini terbilang mudah dikuasai, tapi bisa sangat mematikan jika dikombinasikan dengan skill Agent lain!


Valorant saat ini sudah menjadi game FPS taktikal yang dimainkan oleh banyak orang di dunia. Gameplay-nya yang variatif membuat game besutan Riot Games ini jadi lebih menarik ketimbang game segenre lainnya. Khususnya jika kita bicara soal Agent yang masing-masing punya kemampuan khusus.

Seperti Hero pada game MOBA, tiap Agent punya skill yang jadi ciri khas. Kemampuannya pun tidak cuma secara individu, tapi juga bisa disinergikan dengan kemampuan dari Agent lain sehingga bisa menghasilkan kombinasi yang sangat mematikan.

Sekarang KINCIR akan memberikan untuk kalian combo skill paling gampang, tapi efektif banget buat para pemula. Yuk simak!

1. Brimstone x Sage

Brimstone dan Sage Valorant.
Brimstone dan Sage Valorant. Via Istimewa.

Kombinasi skill antara Brimstone dengan Sage tentu sudah sangat familier dan dirasa cukup mudah digunakan untuk para pemula. Melalui kerja sama yang baik, Sage dan Brimstone bisa membuat kesulitan bagi musuh di tempat sempit atau ketika mereka melakukan pemasangan bom.

Kemampuan dua Agent ini akan berguna jika kalian mengombinasikannya dengan timing yang tepat. Brimstone memiliki skill berupa Incendiary dan Orbital Strike yang bisa memberikan damage kepada pemain dalam area yang cukup luas.

Skill ini akan mematikan jika digabungkan dengan kemampuan Slow Orb dari Sage yang memberikan efek lambat kepada musuh. Kombinasi skill dari Brimstone dan Sage ini dapat memukul mundur musuh atau bahkan menimbulkan korban yang cukup banyak.

2. Viper x Phoenix

Via Istimewa

Phoenix dan Viper bisa bekerja sama untuk menghalangi pandangan musuh dan memasuki tempat yang akan dituju dengan cepat. Phoenix bisa menggunakan skill Blaze dan memasuki tempat tersebut tanpa diketahui oleh musuh.

Selanjutnya Viper bisa meletak kemampuan Poison Cloud yang nantinya bisa dimasuki oleh Phoenix dan melakukan serangan dari sana. Kombinasi kemampuan ini cukup kompleks. Namun, kemampuan ini juga dijalankan oleh pemula dengan melihat situasi yang ada.

Meskipun memiliki kombinasi yang baik dan menjanjikan, kemampuan cukup mengorbankan ekonomi. Pemain diharuskan membeli beberapa skill dan itu terlalu mahal jika dipaksakan pada awal permainan.

3. Omen x Phoenix

Via Istimewa

Combo ini bisa dibilang sebagai kombinasi skill yang canggung, tapi akan mematikan jika dibarengi oleh koordinasi yang baik antar pemain. Omen bisa mengeluarkan smoke dengan kemampuan Dark Cover yang bertujuan untuk memberikan jalan masuk untuk kawannya.

Selanjutnya Phoenix akan masuk ke smoke tersebut dan melemparkan Curveball ketika keluar dari smoke lalu menyerang musuh yang buta akibat kemampuannya itu.

Meski terlihat menjanjikan, kemampuan ini juga memiliki risiko yang cukup tinggi ketika dilakukan. Ketika Omen mengeluarkan smoke, musuh bisa saja melakukan tembakan acak ke arah smoke yang baru saja dikeluarkan Omen. Hal ini bisa membuat Phoenix tewas sebelum dia melakukan serangan ke dalam tempat yang dituju.

4. Breach x Raze

Omen dan Reyna Valorant
Omen dan Reyna Valorant Via Istimewa.

Di dalam lore Valorant, Breach dan Raze dikenal sebagai rekan dalam melakukan berbagai kegiatan. Menariknya, kekompakan kedua Agent ini dalam cerita juga bisa dikombinasikan ketika berada di dalam game.

Kombinasi skill dari kedua Agent ini sangat memungkinkan untuk membuat musuh pergi dari tempat persembunyiannya. Breach akan menggunakan Fault Line untuk memberikan efek stun kepada musuh, lalu Raze akan melemparkan Paint Shells untuk menghabisi musuh.

Seperti kombinasi-kombinasi skill lainnya, kemampuan dari kedua Agent ini juga harus dibarengi oleh koordinasi yang baik. Jika pada akhirnya kombinasi tidak dilakukan dengan timing yang tepat, semuanya tidak akan membuahkan hasil. Musuh pada akhirnya akan bisa menghindar lebih dulu dan pergi ke tempat yang lebih aman.

5. Omen x Reyna

Omen dan Reyna Valorant
Omen dan Reyna Valorant Via Istimewa.

Kombinasi skill antara Omen dan Reyna baik digunakan ketika memasuki tempat yang dituju dan membuat musuh kehilangan pandangan mereka. Omen bisa menggunakan Paranoia ke arah tempat di mana musuh di perkirakan bersembunyi.

Selanjutnya Reyna bisa menggunakan Leer untuk menghalangi pandangan musuh dari segala area. Jika kemampuan ini berhasil dijalankan dengan baik, maka jarak pandang dari musuh akan sangat terbatas dalam jangkauan yang besar.

Meski begitu, kombinasi ini tidak semengerikan dengan combo skill lainnya. Untuk mengakalinya, kombinasi ini juga bisa ditambahkan dengan smoke dari Omen untuk meningkatkan efektivitas.

***

Itulah dia beberapa combo skill dari para Agent yang bisa kalian coba, khususnya buat kalian yang benar-benar baru bermain Valorant belum lama ini. Meski dibilang gampang, semua kembali lagi baik atau tidaknya koordinasi dengan rekan setim. Tanpa itu semua, combo skill yang benar-benar mudah pun takkan bisa dieksekusi dengan baik.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.