(Valorant) Sukses Kalahkan RRQ Endeavour, Team Noir Ingin Hadapi BOOM Esports

Valorant Challenger Indonesia – Stage 01 memang telah usai digelar selama dua hari pada 31-31 Januari lalu. Enggak hanya menampilkan laga sengit antar tim-tim yang bertanding, tapi ada juga beberapa kejadian yang berhasil menyedot perhatian.

Di babak 16 besar lalu, Team Noir mampu menghentikan tim legenda FPS di Indonesia, yaitu RRQ Endeavour. Sekadar info, NextJacks dan kawan-kawan merupakan tim yang mampu mendominasi di ranah Point Blank, mereka pun baru saja memutuskan untuk hijrah ke Valorant beberapa waktu lalu.

Via Tangkapan Layar

Melihat keberhasilan tim baru ini, KINCIR pun berkesempatan untuk menghubungi kapten dari Team Noir, yaitu Muhammad “Chronicles” Daffa Noviandi. Sang pemain pun mengungkapkan rasa lega dan bangga bisa mengalahkan tim papan atas sekelas RRQ Endeavour.

“Senang dan bangga rasanya bisa lolos ke babak 8 besar. Apalagi mampu mengalahkan salah satu tim legends FPS di Indonesia, yaitu RRQ Endeavor. Lega juga pas pertandingan stream ditonton oleh para pencinta Valorant di Indonesia di Challenger Indonesia Stage 0-1 lalu,” ungkap Chronicles kepada KINCIR.

Jika kalian menyaksikan pertandingan tersebut. Pasti tahu, jika RRQ Endeavour sempat ingin mengejar poin dan melakukan comeback. Beruntungnya, Team Noir mampu menghentikan langkah para seniornya dengan menumbangkan dengan skor 13-8.

“Strategi untuk menghadapi RRQ Endeavour kita mengamati cara mereka main. Ketika kita unggul 4 poin, kita pun dapat celah untuk bisa menghentikan tim tersebut. Sejujur, strategi yang digunakan sudah dilatih selama kurang lebih satu bulan,” ungkap pemain yang berusia 19 tahun ini.

Menghadapi babak 4 besar, Team Noir pun telah menyiapkan segala strategi yang diperlukan. Mulai dari review pertandingan sebelumnya, scrim, mapping, dan juga briefing sebelum tanding. Melihat permainan cemerlang dari BOOM Esports, kapten yang juga menempati posisi sebagai support ini pun menilai tim tersebut sebagai lawan terkuat.

“Melihat permainan yang kuat dan konsisten, kami melihat BOOM Esports jadi tim paling kuat di turnamen ini. Kita pun sangat ingin bertemu dengan tim tersebut di Challenger Indonesia Stage -01 ini,” ungkap Chronicles.

Bagaimana tanggapan kalian dengan perasaan Chronicles berhasil menumbangkan RRQ Endeavour yang merupakan tim legends FPS Indonesia? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar Valorant Challenger Indonesia Stage 0-1.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.