Carrie Fisher dikabarkan Hadir di Star Wars: Episode IX, Benarkah?

Masih ada duka yang terasa setelah kepergian Carrie Fisher pada bulan Desember 2016 di benak para penggemar. Beruntungnya, Carrie telah menuntaskan perannya di episode ke delapan film Star Wars sebelum meninggal dunia. Sehingga, para penggemar masih bisa menikmati peran terakhirnya di layar lebar. Tapi, kini ada kabar yang mengejutkan bahwa Carrie bakal muncul kembali dalam Star Wars Episode IX.

Meski diberitakan sebelumnya bahwa masih akan ada penampilan mendiang aktris Carrie Fisher sebagai Putri Leia dalam Star Wars: Episode IX. Dilansir dari Entertainment Weekly, Kathleen Kennedy, presiden Lucas film mengatakan bahwa citra Carrie Fisher enggak akan digunakan di Episode IX.

"Kami menyelesaikan segalanya, dengan Leia dalam The Last Jedi, dan Carrie sangat fenomenal dalam film ini," ujar Kennedy.

Tentu aja, enggak ada penampilan Putri Leia di episode IX, bukan berarti perannya bakal “gantung” di episode VII. Akan ada ucapan selamat tinggal terakhir dari tim produksi untuk Putri Leia di Episode VIII, yang dijadwalkan rilis bulan Desember 2017. Dilihat dari trailer nya, enggak digambarkan gimana karakter favorit Princess Leia. Satu hal yang pasti, meskipun Star Wars selanjutnya enggak akan sama tanpa Carrie Fisher, tetapi kenangannya akan hidup selamanya.

Sebaliknya, Todd Fisher, adik Carrie Fisher mengatakan bahwa Carrie Fisher akan muncul dalam Episode IX. Todd Fisher mengungkap jika sutradara Star Wars sudah meminta izin untuk menggunakan video-video lama pemeran Princess Lea itu di film selanjutnya. Todd dan keluarga pun telah memberikan izin mereka kepada tim produksi. Mana yang bener ya?

Via Istimewa

Dilansir dari BBC, Disney sudah berbicara dengan keluarga Carrie Fisher untuk mendiskusikan tentang kemungkinan adanya teknologi CGI atau computer graphic imaging. Buat lo yang belum tau, di Rogue One: A Star Wars Story ada karakter yang muncul dengan CGI loh! Karakter ini adalah Grand Moff Tarkin yang aktornya meninggal sejak tahun 1994. Sebelumnya, aktor Tarkin yang bernama Peter Cushing memang tampil di film Star Wars pada tahun 1977.

Tersebarnya kabar karakter Putri Leia akan menggunakan CGI, Disney membantah spekulasi CGI tersebut dengan merilis pernyataan di website resmi Star Wars.

Via Istimewa

Star Wars: The Last Jedi sepertinya bakal menjadi penampilan terakhir Carrie Fisher sebagai Putri Leia dalam Star Wars. Rumor Putri Leia muncul di Episode IX ternyata enggak benar. Naskah filmnya juga masih dalam pembuatan. Film itu sendiri baru akan dirilis 2019 mendatang, sementara Star Wars: The Last Jedi akan tayang 15 Desember 2017. So, nungguin yang pasti aja ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.