Star Wars IX Akan Mulai Produksi Tahun Ini

Star Wars: The Last Jedi berhasil menjadi film tersukses yang menutup penghujung tahun 2017. Berkat polesan dari sang sutradara, Rian Johnson, film ini pun disebut sebagai film terlaris 2017. Setelah Star Wars: The Last Jedi dirilis, tentunya sebagian penggemar dan penikmat film udah menantikan film selanjutnya dari saga Star Wars ini, yaitu Star Wars: Episode IX. 

Via Istimewa

Disney maupun Lucasfilm sepertinya udah mulai mempersiapkan proses produksi Star Wars IX. Seperti dilansir Screen Rant, Star Wars IX rencananya akan mulai pengambilan gambar di negara Skotlandia pada Juni 2018 ini. Proses produksi Star Wars IX akan berada di dua lokasi, diantaranya di daerah Argyll dan sebuah daerah pegunungan hijau yang disebut Rest and Be Thankful. 

“Seperti biasanya saat produksi film Star Wars, film ini pun akan diselimuti kerahasiaan. Mereka ingin mengambil adegan di Rest and Be Thankful. Produksi Star Wars akan terus berlanjut karena proses syuting udah dimulai di beberapa lokasi negara Skotlandia.” kutipan pernyataan dari Daily Record.

Dalam film Star Wars IX, sutradara J.J. Abrams kembali bertemu dengan Rey (Daisy Ridley), Finn (John Boyega) setelah terakhir kalinya Abrams mengarahkan film Star Wars: The Force Awakens. Menarik sekali gimana Abrams menyimpulkan trilogi Star Wars yang dimulai pada 2015, lalu bisa berkaitan dengan trilogi Star Wars selanjutnya yang ceritanya digarap oleh Rian Johnson. Meskipun trilogi Star Wars yang akan dibuat Rian Johnson nanti akan menghadirkan cerita yang benar-benar baru, tetapi seenggaknya Abrams diharapkan mampu menutup rangkaian trilogi ini dengan sangat mulus.

Via Istimewa

Tentunya lo semua yang udah sangat puas nonton Star Wars: The Last Jedi kemarin udah penasaran banget kan gimana Abrams mengembangkan cerita terbaru dalam trilogi Star Wars selanjutnya. Tapi, sabar ya, karena seperti yang kalian tahu Star Wars IX dijadwalkan rilis pada 2019 mendatang.

Tapi, enggak usah khawatir, sambil nunggu Star Wars IX hadir di bioskop, kalian bisa nunggu perilisan spin-off Han Solo a.k.a Solo: A Star Wars Story pada 25 Mei mendatang.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.