5 Serial Anime yang Harus Banget Dibikinin Gamenya

Anime dan game adalah dua hal yang sama-sama seru. Enggak sedikit tayangan anime dan permainan video game yang nyajiin kisah menarik dan keseruan yang bikin nagih. Pasalnya, dua hal itu sama-sama bikin waktu luang lo jadi enggak terbuang sia-sia.Makanya, enggak mengherankan kalau ada beberapa anime yang terinspirasi dari video game atau pun sebaliknya.

Enggak bisa dimungkiri, pencinta anime yang juga doyan main game pasti pengen serial anime kesukaannya diadaptasi ke video game. Selain mainin si karakter favorit dengan skill andalan, bisa ngerasain juga keseruan jalan ceritanya dengan lebih nyata. Nah, kali ini bakal disebutin beberapa serial anime seru yang bakalan makin memikat kalau dibikin gamenya. Ada anime favorit lo, enggak?

 

1. Detective Conan

Via Istimewa

Bukan rahasia lagi bahwa anime ini jadi salah satu serial anime terfavorit sepanjang masa. Kabar baiknya, tahun ini, anime Detective Conan akan kembali lagi dengan cerita yang lebih fresh dan menarik dengan judul Detective Conan: Zero's Executioner. Kira-kira, dari sekian banyak serinya Shinichi Kudo, kalau dibikin game bakalan seru, enggak?

Berbeda dengan anime yang penuh unsur laga, Detective Conan bakal jadi game yang menarik dengan tantangannya tersendiri. Kalau Detective Conan ada gamenya, udah pasti genrenya misteri dan butuh mikir buat maininnya, sesuai dengan keahlian Shinichi sebagai detektif muda yang brilian. Serinya bakal cocok buat lo yang suka game teka-teki atau puzzle misteri.

 

2. Re: Zero

Via Istimewa

Sejak 2016 jadi anime populer, serial ini jadi salah satu yang dicintai penggemar anime di dunia. Adanya unsur isekai alias berada di dunia lain, anime ini bakalan cocok jika dibikin gamenya. Yap, lo bisa ngebayangin jadi karakter Natsuki Subaru dalam dunia gamenya. Lo tidur dan tiba-tiba bangun dalam dunia imajinasi yang kerap hadir dalam game.

Anime ini bakal jadi game RPG yang penuh petualangan. Kemampuan Subaru berupa sihir Shamac bisa jadi skill 1 untuk selamat dari rintangan. Ada juga kemampuan sihir lainnya yang bisa didapatkan pada pencapaian tertentu. Satu lagi, kalau mainin karakter Subaru, lo bakal ditemani oleh penyihir-penyihir cantik.

 

3. Initial D

Via Istimewa

Anime olahraga banyak digandrungi pencinta anime. Apalagi semacam Initial D yang mayoritas isinya tentang balap mobil. Nah, karena penuh unsur balapan, udah pasti anime ini bakalan jadi game yang memacu adrenalin.

Kalau anime ini dijadikan game, bisa jadi bakal menarik perhatian. Lo bakal dihadapkan dengan kecepatan dan trik balapan yang enggak disangka-sangka. Seakan lo berada di dalam mobil Tamiya yang bisa mengeksplorasi berbagai lintasan yang makin lama makin menantang. Anime ini bisa jadi game arcade yang bakal menyaingi Mario Kart.

 

4. Lupin the Third

Via Istimewa

Anime klasik yang jadi favorit ini juga bakalan keren kalau dibuat versi video gamenya. Pasalnya, anime bertema laga ini bisa memacu adrenalin dengan aksi Lupin dan geng penjahatnya ngelakuin aksi kriminal. Ditambah, aksi menghalau polisi bisa jadi tantangan tersendiri.

Anime ini bisa jadi game strategi seru dengan gameplay berwarna. Apalagi kalau game ini punya fitur PvP, lo bisa duel dengan teman lo sebagai Lupin yang dikerjar polisi. Enggak hanya dibutuhkan kecepatan menghalau polisi, ketepatan menggunakan senjata tentu harus lo kuasai juga.

 

5. Yami Shibai: Japanese Ghost Stories

Via Istimewa

Anime ini termasuk jenis kamishibai, yaitu penceritaan dalam format ala teater jalanan yang populer di Jepang pada masa usai Perang Dunia ke-2. Meski tiap episodenya hanya berdurasi empat menit, kengerian yang disajikan tetap saja ngena lewat ilustrasi boneka kertas. Kisahnya sendiri berfokus pada legenda urban Jepang yang dibuat untuk anak-anak atau pun orang dewasa agar enggak melakukan hal-hal buruk.

Kalau anime horor ini dijadikan game PC, pastinya bakal menyaingi kengerian dari Silent Hill atau Outlast yang penuh kegelapan dan suasana mencekam. Apalagi kalau dibikinnya dengan konsep game Outlast, game Yami Shibai dijamin bakal bikin lo bergidik tiap langkah.

***

Anime berbagai genre kalau diadaptasikan ke dalam video game pasti bakal makin seru. Pasalnya, anime kerap ngasih keseruan dari drama yang bikin emosi campur aduk. Enggak menutup kemungkinan, dong, kalau anime-anime ini bisa diadaptasi dalam game yang bisa juga bikin geregetan? Nah, selain dari lima anime yang udah disebutin, ada anime lain yang menurut lo harus dibikinin game, enggak? Kasih tahu, ya, di kolom komentar.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.