6 Alasan Lo Harus Datang ke The World of Ghibli Jakarta Exhibition

Pasti lo belakangan ini lagi sering dengar atau lihat di media sosial soal ekshibisi yang dibuat sama Studio Ghibli diadain di Ballroom The Ritz Calrton Pacific Place. Kalau lo penggemar anime dan budaya pop Jepang, tentu nama Studio Ghibli udah enggak asing lagi.

Perusahaan film animasi yang berbasis di Koganei, Tokyo, Jepang, ini punya segudang judul yang udah mendunia, mulai dari film animasi panjang hingga sejumlah film pendek. Nama Ghibli sendiri dikasih oleh Hayao Miyazaki, salah satu animator dan pembuat Studio Ghibli itu sendiri. Sejak Studio Ghibli didiriin pada 1985, Miyazaki udah bikin banyak film kayak My Neighbor Totoro (1988), Spirited Away (2001), Howl’s Moving Castle (2004), dan Ponyo (2008).

Karya-karya Studio Ghibli udah punya penggemarnya sendiri, loh, termasuk di Indonesia. Makanya, Studio Ghibli bekerja sama dengan Kaninga Pictures, Marubeni Indonesia, dan Hakuhodo DY Media Partners menggelar rangkaian acara The World of Ghibli Jakarta yang berisi pemutaran film dan ekshibisi. Beberapa film karya Miyazaki juga lagi diputar di beberapa bioskop di Indonesia sebagai rangkaian acara.

Acara ini tentu enggak boleh lo lewatin, loh. Kenapa? Viki kasih beberin alasannya!

 

1. Ekshibisi terbesar yang pernah dibuat Studio Ghibli di luar Jepang.

Di Jepang, Studio Ghibli sendiri punya museum sebagai wadah buat mamerin karya-karya mereka. Yap, film-film animasi mereka nampilin keindahan alam lewat artwork yang memukau. Makanya, museum ini nyajiin replika dunia dalam film-film yang bakal bikin penggemarnya ogah keluar.

Enggak cuma itu. Sebagai rumah produksi film anime dari Jepang, mereka juga sering bikin ekshibisi gede-gedean, baik di dalam maupun di luar Jepang. Nah, acara di Indonesia ini digadang-gadang sebagai ekshibisi Studio Ghibli pertama kali di luar Jepang yang skala tempatnya segede gaban!

Buat perbandingan aja, nih, acaranya diadain di Ballroom The Ritz Carlton, Pacific Place. Ballroom seluas 3.600 meter persegi ini bisa dipakai buat acara konser musik karena bisa nampung ratusan orang di dalamnya. Jadi, bayangin aja betapa besarnya ballroom di sana dan banyaknya konten yang dihadirin.

 

2. Acaranya lama, kok.

 

Exhibition The World of Ghibli Jakarta akan dibuka dari 10 Agustus – 17 September 2017 di The Ritz Carlton Pacific Place, Exhibition Ghibli terbesar dan yg pertama kali dibuat di Asia Tenggara, dengan area Exhibition seluas 7.200 meter, diproduksi 90% oleh Putra Putri terbaik Indonesia dari berbagai bidang dengan arahan langsung dari Studio Ghibli, kesempatan langka dan sangat membanggakan???? akan ada area yg tidak boleh photo tapi ada juga yg boleh photo, selamat menikmati area Exhibition yang sangat terasa dibuat sepenuh Cinta ❤️ tiket sudah bisa dibeli di web kami @theworldofghiblijkt @karciscus dan juga tersedia di @gotixindonesia ❤️❤️❤️. Teman-teman akan bisa lebih menikmati Exhibition kalau sudah menonton Film-fIlm Ghibli, Agustus ini dari tanggal 1 – 8 Agustus akan tayang film Princess Mononoke di CGV ????

A post shared by The World of GHIBLI Jakarta (@theworldofghiblijkt) on

Jangan sampai lo beralasan enggak bisa datang karena enggak sempat. Studio Ghibli ngadain ekshibisi ini sebulan lebih. Acara ini sendiri udah dibuka pada 10 Agustus 2017.

Sekarang, lo masih punya waktu buat cari teman atau ngajak gebetan buat ke sana. Kalau gebetan nolak ajakan lo, lo bisa coba lagi besok. Pokoknya, enggak boleh nyerah sampai ekshibisi ini ditutup pada 17 September mendatang.

 

3. Bisa jadi ini pertama dan terakhir di Indonesia.

Ini bukan film Indonesia di bioskop yang kalau lo kelewatan nonton, lo bisa nonton film itu di TV beberapa bulan lagi. Viki enggak mau berspekulasi. Namun, ada kemungkinan Studio Ghibli memang bikin ekshibisi ini jadi satu-satunya yang terbesar di luar Jepang. Harusnya lo bangga karena Indonesia yang dipilih oleh Studio Ghibli buat pasar Asia Tenggara. Makanya, lo harus manfaatin itu dengan datang ke sana.

 

4. Lebih murah dibanding ke Jepang.

 

When Marnie Was There #ExhibitionWOGhibli

A post shared by The World of GHIBLI Jakarta (@theworldofghiblijkt) on

Tadi Viki memang bilang kalau Studio Ghibli punya museum sendiri di Jepang. Lo bisa aja ke sana, tapi ingat berapa biaya yang dibutuhin. Buat penerbangan ke Tokyo aja, lo bisa menghabiskan Rp3 jutaan. Belum lagi biaya masuk museum yang harus melalui reservasi dan bisa mencapai 1.000 yen alias sekitar Rp122 ribu, biaya lo makan, hingga biaya penginapan. Apalagi kalau dititipin oleh-oleh CD AKB48 sama teman lo yang wota. Silakan hitung sendiri, yah, total pengeluaran lo.

Sekarang, bandingin sama pengeluaran lo kalau pergi ke ekshibisi di Jakarta. Viki bocorin harga tiket regulernya: buat pelajar Rp250 ribu, umum Rp300 ribu, dan akhir pekan Rp350 ribu. Pesannya juga gampang, kok. Tinggal buka situsnya dan ikutin prosedurnya.

 

5. Bisa foto bareng Totoro.

 

Totoro #ExhibitionWOGhibli

A post shared by The World of GHIBLI Jakarta (@theworldofghiblijkt) on

Kalau lo nonton salah satu film Studio Ghibli yang berjudul My Neighbor Totoro atau Tonari no Totoro, lo pasti gemas sama karakter bertubuh tambun yang selalu cengar-cengir ini. Nah, di ekshibisi ini, lo bisa foto-foto sama Totoro. Foto-foto aja, loh. Totoro-nya enggak bisa diajak ngomong apalagi lo bawa pulang.

Enggak cuma replika karakter Totoro, lo juga bisa ngelihat langsung suasana yang ada dalam film-film karya Studio Ghibli. Misalnya aja hutan dalam film Princess Mononoke dan replika besar dari film Howl’s Moving Castle. Selain instalasi adegan yang nampilin berbagai karakter dan arsitektur ikonis, lo juga bisa nambah wawasan soal Studio Ghibli, mulai dari sejarah lengkap sampai sketsa dan ilustrasi yang jadi rekam jejak mereka.

 

6. Bisa sekalian nonton film dan beli merchandise.

Limited Original Merchandise Ghibli only at #ExhibitionWoGhibli pic.twitter.com/XkQ4HA6UIP

— TheWorldofGhibli JKT (@ghibliJKT) August 13, 2017

Nama Studio Ghibli udah di tahap mendunia. Saking tenarnya, berbagai merchandise tentang karakter-karakter dan film-film mereka udah pasti jadi incaran. Makanya, kalau ngelewatin ekshibisi ini dan enggak beli merchandise, lo bakalan rugi besar.

Di sana, lo bisa ngelihat banyak merchandise yang dijual, mulai dari boneka, tas, sampai notebook yang gambarnya diambil dari film-film karya Studio Ghibli. Dan lagi, lo bisa sekalian nonton film Studio Ghibli yang diputar di bioskop yang ada di Pacific Place. Sambil menyelam, minum air dan makan kue, deh.

***

Bagaimana? Udah cukup, ‘kan, alasan buat enggak ngelewatin The World of Ghibli Jakarta Exhibition? Meski udah ke sana, Viki berencana balik lagi buat puas-puasin foto-foto dan nonton film Studio Ghibli. Nanti kita ketemu di sana, ya!

Cerita @Haruka_NKGW10 tentang #ExhibitionWoGhibli????❤️ pic.twitter.com/OfIshXWZBB

— TheWorldofGhibli JKT (@ghibliJKT) August 6, 2017

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.