Dubber Pertama Nobita, Yoshiko Ohta Meninggal Dunia

Seiyuu atau dubber Nobita dalam anime Doraemon, Yoshiko Ohta meninggal dunia. Laman Today Online (11/11) menulis bahwa agensinya, Theatre Echo telah mengonfirmasi kabar duka tersebut. Ia mengembuskan napas terakhir pada usia 89 tahun.

Perempuan yang telah bergabung dengan Theatre Echo pada 1963 ini meninggal karena gagal jantung di Kanagawa, Jepang.

Disebutkan bahwa Yoshiko Ohta meninggal dunia karena gagal jantung, di sebuah rumah sakit di Kanagawa, Jepang, pada 29/10. Namun, kabar ini baru dirilis Theatre Echo di akun resminya, hari ini.

Selain menjadi dubber pertama Nobita, Ohta juga mengisi sejumlah kartun klasik dan anime dari 1960-1990-an. Ia terkenal dengan bakat dubbing yang bisa menjadi pengisi suara laki-laki maupun perempuan.

Ia menjadi dubber Nobita sejak tahun 1973 dalam serial animasi perdana Doraemon. Serial ini hanya tayang di stasiun TV Jepang selama setengah tahun, tak pernah ada tayangan ulangnya.

Selain di Doraemon, Yoshiko Ohta juga menjadi pengisi suara dalam anime Ranma 1/2 dan Inuyasha. Ia juga terlibat dalam sebagai Sapphire dalam Kimba the White Lion sebagai, dan Princes Knight.

Yoshiko Ohta juga mengisi dubbing bahasa Jepang untuk beberapa film animasi Disney; sebut saja Peter Pan, Dumbo, Bambi, dan masih banyak lainnya.

Atas sejumlah kontribusinya dalam pengisi suara, ia juga pernah mendapat gelar Lifetime Achievement Award 2016 dari Tokyo Anime Award Festival.

Selamat jalan Yoshiko Ohta, terima kasih telah memberikan kegembiraan kami hingga dewasa!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.