Kenshin Himura, Pembantai Samurai X yang Bertobat

Bagi kalian yang lahir pada tahun ‘90-an, pasti enggak asing dengan anime Samurai X atau Rurouni Kenshin. Anime yang digarap oleh studio Gallop ini menceritakan seorang samurai bernama Kenshin Himura yang mengembara dan membasmi kejahatan pada zaman samurai.

via GIPHY

Selain dikenal sebagai samurai, Kenshin Himura juga dikenal dengan sebutan “Hitokiri Battousai”. Gelar tersebut didapat lantaran dia membunuh semua musuhnya dengan sadis ketika perang pada era Meiji di Jepang. Namun, pada akhirnya dia memutuskan untuk bertobat dan berjanji enggak akan membunuh orang lain lagi.

Nah, buat kalian yang mengagumi sosok Kenshin Himura, KINCIR bakal mengulas fakta mengenai samurai legendaris yang satu ini. Penasaran? Yuk, langsung aja simak dibawah.

Asal Nama Kenshin Himura

Sebetulnya, Kenshin Himura bukanlah nama asli sang Battousai tersebut, karena dia dilahirkan dengan nama Shinta yang diberikan oleh orangtuanya. Namun, kedua orangtuanya meninggal karena penyakit Kolera ketika dia berusia tujuh tahun dan dia diperjual belikan dalam dunia perbudakan.

Beruntung, dia diselamatkan oleh seorang ahli pedang bernama Seijuro Hiko yang menjadi gurunya. Setelah diselamatkan, sang guru mengganti namanya menjadi Kenshin yang berarti pedang dan hati. Menurut Seijuro, nama ini lebih cocok untuknya karena Kenshin ditakdirkan menjadi pendekar pedang.

Gaya Bertarung Kenshin

Sebagai ahli pedang, Kenshin Himura memiliki gaya bertarung yang disebut Hiten Mitsurugi Ryu. Teknik berpedang ini dia dapatkan dari Seijuro Hiko. Dengan teknik tersebut, Kenshin mampu bergerak dengan cepat dan membasmi musuhnya dengan mudah. Selain itu, para musuhnya bakal sulit membaca pergerakan Kenshin.

Keahliannya menggunakan teknik Hiten Mitsurugi Ryu membuat nama Kenshin Himura terkenal di kalangan para samurai. Selain Hiten Mitsurugi, Kenshin masih memiliki dua teknik pedang lagi, yaitu Modoshi Giri dan Zantetsu. Dua teknik pedang ini bikin Kenshin gampang memotong apa pun, termasuk besi.

Memiliki Hati yang Lembut

Setelah menghabiskan waktunya selama 10 tahun dalam perjalanan mengelilingi Jepang sebagai pengembara, akhirnya dia enggak memiliki niat untuk membunuh lagi. Kenshin Himura kini memiliki hati yang lembut. Dia selalu memposisikan kepentingan orang lain daripada kepentingannya sendiri dan mudah tersenyum.

Selain itu, dia enggak akan ragu-ragu mengorbankan nyawanya demi melindungi orang-orang sekitarnya. Bahkan, dia mengambil sumpah untuk enggak pernah lagi melukai orang lain dan melakukan segala sesuatu dengan kekuatannya untuk menjaga perdamaian. Bisa dibilang, Kenshin Himura yang terkenal gahar, sekarang menjadi lembut dan konyol setelah pensiun sebagai pembunuh.

Sejarah Luka di Pipi

Bagi kalian yang belum tahu, luka legendaris X di pipi Kenshin sebetulnya didapatkan secara unik, loh. Luka ini juga yang membuat orang-orang mengenali Kenshin selain teknik pedangnya. Diketahui, luka pertama yang didapatkannya, ketika dirinya masih menjadi seorang pembunuh bayaran. Namun, belum jelas siapa yang memberikan luka tersebut.

Sedangkan luka keduanya, didapat dari goresan pisau milik Tomoe, istri Kenshin. Kala itu, Tomoe merupakan wanita yang sudah bertunangan dengan Kiyosato Akira, tetapi Akira dibunuh oleh Kenshin. Memiliki dendam kesumat, Tomoe ingin membalas dendam kepada Kenshin dan memberi luka silang kedua di pipinya.

Kesusahan Melawan Soujiro Seta

Dalam animenya, memang Kenshin Himura berhadapan dengan Makoto Shishio. Namun, dia bukan lawan terberat Kenshin, melainkan anak buahnya bernama Soujiro Seta alias Sikuchi. Kecepatan yang dimiliki Soujiro sontak membuat Kenshin kewalahan dan enggak berdaya. Bahkan, Soujiro berhasil melukai Kenshin dengan parah sebelum menghadapi Shishio.

Selain itu, rasa frustasi Kenshin Himura datang ketika dirinya udah enggak sanggup lagi menghadapi Soujiro karena pedang Sakabato Kageuchi patah. Kenshin harus berusaha keras menghadapi Soujiro menggunakan pedang yang sudah patah.

***

Itulah beberapa fakta dari Kenshin Himura, tokoh utama dari anime Samurai X. Meski animenya sudah tamat, kalian masih bisa menyaksikan aksi samurai legendaris ini di live action Rurouni Kenshin: The Final dan Rurouni Kenshin: The Beginning. Kita tunggu jadwal tayang di Indonesia, ya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.