5 Karakter Samurai Paling Inspiratif dalam Anime

Kehadiran dan kisah kesatria berpedang dari Jepang alias samurai selalu menarik buat disimak. Sosok mereka sudah diadaptasi ke berbagai media budaya populer, mulai dari film, manga, bahkan anime.

Beberapa anime menghasilkan karakter-karakter samurai yang begitu ikonis dan disukai oleh para penggemar. Selain diciptakan dengan pengembangan karakter yang mendalam, mereka juga memiliki teknik bertarung yang setiap aksinya mengundang decak kagum kita sebagai penonton.

Siapa sajakah sosok samurai dalam anime yang berhasil membuat kita jatuh cinta dengan kisah dan aksinya? Inilah daftarnya!

 

1. Kenshin Himura (Rurouni Kenshin)

Via Istimewa

Protagonis seri Rurouni Kenshin ini dikisahkan sebagai sosok legenda berkat ilmu pedang yang luar biasa. Bayangin saja, dia bisa memotong baja dengan sangat rapi sehingga potongannya bisa disambung lagi. Setelah mewarisi gaya pedang Hiten Mitsurugi-ryu, keterampilan Kenshin pada usia 14 bikin status dia berubah menjadi pembunuh elite bagi pemerintah.

Titik fokus dari gayanya adalah memungkinkannya untuk bergerak dengan kecepatan dewa. Dia mampu menyerang dan berlari dalam kecepatan yang begitu besar, bahkan melampaui mata manusia dan bisa menghindari tembakan senjata api.

Dikenal sebagai “Battousai si Pembantai”, Kenshin bertekad untuk tidak lagi membunuh. Hasratnya dalam mencari jati diri begitu besar sehingga berbagai kesulitas selalu bisa dia olah menjadi pelajaran yang berarti. Meskipun pada dasarnya Kenshin adalah seorang pengembara yang punya sisi gelap, dia tidak pernah menyerah melewati jalan panjang dan terjal demi menemukan kedamaian dan harmoni dalam hidupnya.

 

2. Mugen (Samurai Champloo)

Via Istimewa

Mungkin karakter ini bisa dibilang pengelana favorit kita semua, samurai yang mengembara tanpa tujuan. Namun, semua berubah ketika Mugen dipasangkan dengan Jin dan teman barunya, Fuu. Kepribadiannya langsung terungkap. Mugen adalah sosok pekerja keras dan berjiwa besar meskipun kecerobohannya selalu membawanya pada serangkaian masalah.

Gaya bertarungnya begitu aneh dan disebut sebagai Champloo Kendo. Teknik bertarung ini seolah-olah dia ciptakan sendiri. Padahal, dia menggabungkan beberapa potongan dari semua jenis bela diri dan mengkreasikan sisanya dalam perjalanan ketika dia berhadapan dengan lawannya. Hal ini membuat Mugen jadi sosok samurai yang tidak terduga dalam pertarungan sampai-sampai kekuatannya harus diperhitungkan.

3. Afro (Afro Samurai)

Via Istimewa

Afro memutuskan untuk mengabdikan hidupnya untuk pedang setelah ayahnya tewas dalam duel dengan penjahat. Kita sama-sama melihat Afro memulai perjalanan untuk membalas dendam atas kematian ayahnya, menghadapi banyak pertempuran berdarah dengan berbagai samurai kuat lainnya.

Karakter ini adalah pendekar pedang yang sangat terampil. Dia bisa menangkis baut panah, menghancurkan peluru, serta melakukan serangan pedang yang mematikan. Afro dapat menggunakan pikiran bawah sadarnya untuk menciptakan teknik bertarung yang benar-benar baru di tengah pertempuran, seperti yang diajarkan oleh gurunya.

Kalau kalian suka dengan karakter kelam, Afro cocok banget jadi samurai idola. Memang, sih, ada beberapa hal yang seharusnya enggak kita pelajari dari sosok Afro, terutama sisi muramnya. Namun, kita bisa belajar dari sifat Afro yang bersungguh-sungguh demi mencapai tujuannya.

 

4. Gintoki Sakata (Gintama)

Via Istimewa

Gintoki adalah sosok pemalas. Dia sering terlihat mengenakan ekspresi konyol di wajahnya dan menghabiskan hari-harinya bersantai membaca Shounen Jump. Sering kali dia memberikan nasihat bijak kepada karyawannya yang lebih muda meskipun dia sebenarnya enggak tahu apa yang sedang dia bicarakan. Meskipun demikian, Gintoki cukup berdedikasi untuk pekerjaannya dan selalu gigih mencoba membantu orang dengan kemampuan terbaiknya.

Permainan pedang yang kuat dan berbagai kemampuan bikin Gintoki mendapat julukan “Shiroyasha” alias “Iblis Putih”. Dia mampu mengubah gelombang pertempuran apa pun, sampai-sampai disebut “The Ace” oleh Katsura dan Takasugi. Dia mengalahkan Amanto yang kuat dan membunuh banyak petinggi, bahkan mereka yang berstatus legendaris (seperti enma dan ogre).

Gintoki cukup kuat untuk mengalahkan lawan yang dianggap terkuat di kelasnya masing-masing. Namun, kelemahan terbesarnya adalah kemarahannya. Ya, karakter ini memang random banget. Kalian pasti mempertanyakan statusnya sebagai samurai, tapi justru hal inilah yang membuatnya jadi karakter yang dicintai penggemar.

5. Date Masamune (Sengoku Basara)

Via Istimewa

Date adalah pemimpin terkenal dalam kebangkitan Periode Tokugawa. Dia punya kepribadian sebagai pemimpin natural dengan bertekad mencari keadilan dan mengalahkan musuh-musuhnya. Mata dan pedangnya bisa mengintimidasi siapa pun yang menghalangi jalannya. Suaranya menggelegar penuh percaya diri dengan setiap kata yang diucapkannya.

Mungkin kalian menganggap karakter ini sangar. Namun, di balik karakternya yang gahar, ada sosok pria berhati hangat di dalam diri Date. Bahkan, karakter ini memiliki banyak kesamaan dengan Sanda. Mereka memiliki hasrat untuk saling membantu di tengah kondisi sulit. Itulah yang membuat Date bisa memimpin seluruh pasukannya di jalur kemenangan.

***

Deretan karakter samurai di atas mungkin punya perbedaan sifat dalam bersikap. Ada yang konyol, ada pula yang terlihat kaku. Meskipun demikian, kelimanya menunjukkan determinasi tinggi sebagai seorang samurai, khususnya kepada para penggemar, demi mencapai tujuan hidup masing-masing apa pun caranya.

Nah, dari lima sosok samurai di atas, ada yang kalian kagumi? Atau, kalian punya pilihan lain? Kasih tahu pendapat kalian di kolom komentar, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.