One Piece: Stampede Kebagian Jatah Tayang di Indonesia

Seminggu yang lalu, kita telah menyaksikan cuplikan penuh perdana dari film layar lebar terbaru One Piece. Cuplikannya pun telah menghadirkan banyak karakter penting, seakan coba membangun ekspektasi luar biasa dalam benak para penggemar sejati One Piece.

Tentunya, kehadiran One Piece: Stampede akan jadi sesuatu yang istimewa. Film ke-14 dalam waralaba One Piece ini sekaligus merayakan pencapaian 20 tahun kisah petualangan Luffy dan kawan-kawan. Penggemar di Indonesia tentu enggak bakal ketinggalan meramaikan momentum ini.

Dilansir Anime News Network, Odex selaku distributor film mengumumkan bahwa film layar lebar One Piece: Stampede akan diputar di bioskop-bioskop di Asia Tenggara. Cakupannya meliputi Singapura, Malaysia, Brunei, Filipina, dan tentu saja, Indonesia. Hal senada juga disampaikan Odex Indonesia yang membagikan video promo One Piece: Stampede lewat laman Facebook.

Menurut cuplikan terakhirnya, terdapat 38 karakter yang bakal beraksi dalam One Piece: Stampede. Di antaranya adalah Luffy beserta para krunya, Straw Hat Grand Fleet, Revolutionary Army, The Marines, Shichibukai, Buggy, Kurohige, anggota dari “Worst Generation”, Gol D. Roger, Ann, Buena Festa, dan Douglas Bullet.

Film ke-14 One Piece ini bakal mengusung tema “Pirate Expo”, sebuah festival yang diadakan oleh dan untuk para bajak laut. Seiyuu yang akan terlibat untuk mengisi dialog para karakternya pun sudah diumumkan. Buena Festa yang merupakan promotor dari festival tersebut akan disulihsuarakan oleh Yuusuke Santamaria.

Turut bergabung, Rino Sashihara sebagai seiyuu Ann dan Ryota Yamasato menjadi seiyuu Donald Moderate. Sementara itu, Tsutomu Isobe akan mengisi suara Douglas Bullet yang merupakan karakter baru yang tampil di semesta One Piece dan diperkenalkan sebagai mantan anak buah dari Gol D. Roger.

Via Istimewa

Film layar lebar One Piece yang terakhir rilis adalah One Piece Film: Gold (2016). Pada akhir 2016, film ini meraup penghasilan sebesar 5,18 miliar yen di Jepang dan merupakan salah satu dari lima film domestik berpenghasilan tertinggi.

One Piece: Stampede dijadwalkan rilis di Jepang pada 9 Agustus mendatang. Hingga kini, belum ada pengumuman resmi dari Odex mengenai pemutaran film tersebut di Indonesia. Nah, biar kalian enggak ketinggalan informasi soal tanggal mainnya, simak terus KINCIR, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.