5 Spot Syuting Susah Sinyal di Sumba yang Memukau

Film Susah Sinyal (2017) karya Ernest Prakasa mendulang kesuksesan. Pasalnya, sejak ditayangkan pada 21 Desember 2017, film ini sukses menggaet lebih dari dua juta penonton di seluruh Indonesia hingga kini. Enggak mengherankan kalau film tersebut sukses di pasaran. Selain menawarkan cerita komedi yang bikin ngakak, film ini juga nampilin berbagai lokasi syuting yang mengagumkan. Lo bisa baca ulasannya di sini.

Berlokasi di Sumba Timur, faktanya, tempat tersebut memang udah jadi angan-angan Ernest untuk bikin film beberapa tahun lalu. Soalnya, lokasi-lokasi ini jadi bukti keindahan Tanah Air. Nah, kalau lo penasaran, simak penjelasan tempat memukau mana aja yang jadi lokasi syuting Susah Sinyal berikut ini. Kali aja lokasi-lokasi ini bisa jadi pilihan destinasi lo wisata tahun ini.

 

1. Bukit Wairinding

Via Istimewa

Pulau Sumba memang juara dalam urusan pemandangan sabana. Bukit-bukit sabana yang dikenal dengan nama Wairinding atau Lai Uhuk ini jadi salah satu tempat kunjungan wisata menarik di Sumba Timur. Terletak di Desa Pambota Jara, formasi vegetasi asli ini punya keunikan tersendiri. Pada waktu-waktu tertentu, hamparan hijau yang memukau bakal berubah jadi hamparan rumput kering yang indah.

Lokasi ini jadi salah satu tempat syuting film Susah Sinyal. Tepatnya, ketika Kiara tengah menyapa seorang peternak kuda di salah satu bukitnya. Meski bukan hamparan rumput hijau, warna cokelat dari keringnya sabana, ditambah keindahan matahari terbenam, bikin suasana makin teduh, nyaman, dan romantis.

Via Istimewa

 

2. Bukit Tenau

Via Istimewa

Selain keindahan Bukit Wairinding yang bikin lo merinding, ada lagi tempat wisata yang punya karakteristik yang hampir sama dengan Bukit Wairinding. Bernama Bukit Tenau, tempat ini cocok buat lo yang suka ngunjungin wisata alam yang menawarkan ketenangan sekaligus keindahan.

Bisa dibilang, bukit hijau paling instagramable ini bikin lo berasa di negeri dongeng. Gugusan sabana tersebut benar-benar menawarkan keheningan karena memang jarang banget wisatawan yang datang ke bukit ini. Soalnya, akses menuju Bukit Tenau enggak semudah akses menuju Bukit Wairinding. Ditambah lagi, enggak ada papan penunjuk jalan menuju lokasi. Jadi, lo harus sering-sering bertanya kepada penduduk setempat arah menuju ke Desa Tenau.

Via Istimewa

 

3. Air Terjun Tanggedu

Via Istimewa

Ini juga jadi salah satu panorama Sumba Timur yang eksotis dan jadi lokasi syuting film garapan Ernest Prakasa ini. Kalau mau ke tempat ini, lo harus melalui jalan yang berkelok-kelok, naik bukit, dan turun lembah. Namun, apa yang disajiin Air Terun Tanggedu bisa membayar rasa lelah lo setelah perjalanan jauh.

Airnya jernih dan berwarna biru tosca. Meski terlihat besar dan deras, kedalaman pemandian di bawahnya sekitar dua meter aja sehingga aman buat lo berenang. Uniknya, airnya pun memiliki dua warna biru yang berbeda karena berasal dari sumber berbeda. Birunya dijamin bikin adem, deh!

 

4. Pantai Walakiri

Via Istimewa

Setelah menjelajah perbukitan memukau, Sumba Timur juga menyuguhkan pantai dan laut yang luar biasa. Terdapat sebuah pantai bernama Walakiri yang punya pemandangan unik, yaitu panorama matahari terbenam yang beda dari yang lain. Semua objek di sekitar pantai bakal nunjukin sisi artistiknya, apalagi siluet pohon-pohon mangrove-nya.

Pantai ini salah satu yang jadi favorit wisatawan. Film Susah Sinyal pun mengabadikannya lewat adegan Kiara dan Abe yang tengah menikmati pemandangan. Kalau biasanya pantai-pantai di Sumba sepi pengunjung, Walakiri justru ramai karena banyak pemukiman warga di sekitarnya.

Via Istimewa

 

5. Pantai Puru Kambera

Via Istimewa

Pantai yang intens dijadikan lokasi syuting ini berada di sekitar Pantai Puru Kambera. Bisa dibilang, porsinya lebih banyak dibanding lokasi lainnya. Pantai pasir putih dengan perpaduan gradasi warna laut dan langit yang memukau ini benar-benar nunjukin eksotisme Sumba Timur yang enggak dimiliki daerah lainnya.

Selain landai dan punya ombak yang enggak terlalu besar, pantai ini juga menyuguhkan pemandangan langit malam yang mengagumkan. Di siang hari, lo bisa ngelihat hamparan pasir putih di pantai, sedangkan malam harinya lo bisa ngelihat hamparan bintang-bintang di langit. Benar-benar paket lengkap!

Via Istimewa

***

Lokasi-lokasi yang udah disebutin di atas bisa jadi pilihan lo buat berlibut bareng keluarga atau pun teman-teman. Yang jelas, tiap sudut Pulau Sumba cocok banget jadi penghias media sosial lo karena enggak cukup kalau cuma diabadikan di ingatan. Namun, ingat, ya. Jangan sampai lo bersikap norak dengan ngerusak alam di sana.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.