8 Rekomendasi Film Wajib Tonton di Hari Ibu

Di Indonesia, Hari Ibu diperingati setiap 22 Desember. Kebetulan banget, momen ini berdekatan dengan libur Natal dan Tahun Baru. Jadinya, banyak orang yang ngambil cuti di hari ini demi berlibur atau sekadar bercengkrama bersama keluarga menjelang libur panjang.

Buat lo yang udah ngambil cuti atau libur di tanggal 22 tapi enggak punya rencana liburan atau bingung mau ngapain, Viki punya rekomendasi film yang cocok banget ditonton di Hari Ibu. Film-film ini bakal cocok banget lo tonton berdua bareng nyokap atau pun semua anggota keluarga lo. Soalnya, film-film yang Viki rekomedasiin enggak cuma soal kisah antara ibu dan anak yang menyentuh. Ada juga film aksi atau komedi yang bisa lo jadiin ajang seru-seruan bareng nyokap.

Yuk, cek film-film wajib tonton bareng nyokap dan keluarga di Hari Ibu!

 

1. Terminator 2: The Judgment Day (1991)

Via Istimewa

Semua penggemar film pastinya setuju kalau Sarah Connor adalah sosok ibu paling tangguh sepanjang sejarah. Dia juga protektif dan sayang banget sama anaknya, John Connor. Meski begitu, rasa sayang Sarah sama John bukan berarti Sarah manja-manjain anaknya. Bentuk sayang Sarah adalah ngedidik John supaya jadi anak yang tangguh dan bisa survive dari kejaran Terminator.

Meski filmnya agak keras, Terminator 2 bukannya enggak cocok ditonton bareng nyokap. Mungkin nyokap lo bakal cerewet soal adegan-adegannya yang keras. Akan tetapi, nyokap lo dijamin terhibur dan bisa jadi terinspirasi sama cara ngedidik Sarah. Jadi, habis nonton film ini, siap-siap aja lo ditempa sama nyokap lo kayak John!

 

2. The Blind Side (2009)

Via Istimewa

Kalau nyokap lo mau nonton film yang bikin mata berair, The Blind Side bisa jadi pilihan tepat. Film yang terinspirasi dari kisah nyata ini bercerita tentang Michael Oher, pemain football asal Amerika Serikat yang di masa remajanya diadopsi oleh Sean dan Leigh Anne Tuohy. Sebelum berkarier di liga NFL, Oher adalah tunawisma yang ditelantarkan oleh ibu kandungnya yang kecanduan narkoba.

Fokus kisahnya sendiri berada pada perjuangan Leigh Anne sebagai seorang figur pengganti ibu bagi Oher. Hubungan antara keduanya dianggap sebagai kisah inspiratif yang bikin banyak orang sadar bahwa orang baik seperti Leigh Anne itu masih ada di dunia. Sandra Bullock sebagai pemeran Leigh Anne berhasil memenangkan penghargaan “Aktris Terbaik” Piala Oscar 2009.

 

3. The Incredibles (2004)

Via Istimewa

Film ini bisa dibilang jadi salah satu film animasi terbaik yang pernah ada. Soalnya, jarang banget ada film animasi yang bisa menghibur anak-anak sekaligus orangtua sebagai orang dewasa. The Incredibles mampu menggabungkan elemen hiburan serta pesan-pesan yang bisa menginspirasi orangtua soal bagaimana caranya mendidik anak dan mengurus keluarga.

Dalam film ini, Helen Parr alias Elastigirl jadi sosok ibu yang sempurna banget. Sebagai seorang superhero, dia kuat banget. Kekuatan tersebut juga digunakan Elastigirl untuk melindungi suaminya, Mr. Incredible, dan juga anak-anaknya, Violet, Dash, dan Jack-Jack, dari marabahaya. Dia juga mahir banget sebagai ibu rumah tangga dengan keterampilan dan kebijaksanaannya.

 

4. Panic Room (2002)

Via Istimewa

Nyokap lo suka film thriller? Viki bakal rekomendasiin Panic Room. Film yang dibintangi Jodie Foster ini berkisah tentang seorang ibu dan anak pengidap diabetes yang berjuang untuk menyelamatkan diri dari perampok bengis yang menyerbu rumahnya. Panic Room mendapat respons positif dari kritikus atau pun penonton karena ceritanya yang seru dan menegangkan.

Sosok Meg yang dibintangi Foster benar-benar menggambarkan seorang ibu yang bakal berjuang hingga rela mati demi menyelamatkan sang anak. Di film ini, Meg enggak mikir dua kali untuk melawan tiga perampok yang badan dan kekuatannya jauh lebih besar darinya. Tentunya, Meg enggak melawannya dengan adu jotos karena bakal kalah dan membahayakan anaknya. Meg menggunakan kecerdasannya serta naluri keibuannya untuk menghabisi perampok tersebut.

 

5. Room (2015)

Via Istimewa

Room adalah film yang membawa Brie Larson ke puncak kejayaannya. Perannya sebagai sosok ibu bernama Joy membawanya menang penghargaan “Aktris Terbaik” Piala Oscar. Selain karena penampilan Larson yang memukau, film ini juga dipuji karena ceritanya yang menyentuh, terutama kisah Joy dan anaknya, Jack, yang sepanjang hidupnya berada di kurungan dan enggak pernah berinteraksi dengan dunia luar.

Memang wajar kalau Larson bisa memenangkan Oscar. Soalnya, perannya sebagai Joy benar-benar bikin kita yang menontonnya terbawa emosi. Sebagai seorang ibu yang melahirkan anaknya di dalam kurungan, dia pengen banget anaknya keluar dan berinteraksi dengan dunia luar. Akan tetapi, setelah berhasil keluar, Joy berada dalam pergulatan dengan dirinya sendiri karena Jack enggak dengan mudah bisa berinteraksi dengan dunia luar.

 

6. Flight Plan (2005)

Via Istimewa

Jodie Foster lagi-lagi meranin peran yang nyaris sama kayak yang dia lakukan di Panic Room. Dalam Flight Plan, dia berperan sebagai Kyle Pratt, seorang ibu yang panik setelah anaknya hilang secara misterius dalam pesawat. Di film ini, lo bakal melihat betapa niatnya seorang ibu yang rela melakukan apa pun demi anak.

Film ini sendiri mendapat respons yang beragam. Ada yang memujinya, tapi ada juga yang menilai negatif karena cerita yang makin melempem seiring berjalannya film. Selain itu, Flight Plan juga pernah diboikot karena terlalu vulgar dalam menggambarkan penumpang pesawat yang dianggap jahat dan enggak peduli sama penumpang lain. Meski begitu, film ini patut lo tonton karena ceritanya yang menarik dan menegangkan.

 

7. Brave (2012)

Via Istimewa

Enggak ada film animasi lain yang punya kisah tentang hubungan ibu dan anak yang lebih menyentuh dibanding Brave. Selama ini, film animasi Disney dianggap enggak pernah mengangkat sosok ibu sebagai karakter penting. Dalam Brave, lo bisa melihat hubungan antara ibu dan anak yang dinamis sekaligus menarik untuk disimak.

Brave sendiri berkisah tentang putri mahkota bernama Merida. Status Merida sebagai penerus kerajaan ternyata enggak disetujui oleh sang ibu, Elinor. Merida akhirnya belajar bagaimana berhubungan baik dengan sang ibu yang terkena kutukan menjadi beruang. Film ini mampu menyajikan kisah yang menarik sekaligus menginspirasi bagi anak dan ibu.

 

8. Babadook (2014)

Via Istimewa

Kalau nyokap lo adalah orang yang enggak kenal takut, film Babadook cocok banget buat ditonton bareng. Film produksi sineas Australia ini adalah film horor yang berkisah tentang seorang ibu yang diteror oleh kekuatan gaib yang menghantui sang anak. Babadook sempat menjadi film yang fenomenal karena dianggap film yang menegangkan sekaligus menyentuh.

Amelia Vanek, karakter ibu yang diperanin Essie Davis, cocok banget jadi gambaran seorang ibu yang protektif dan rela melakukan apa pun demi melindungi anaknya. Pada awalnya, sih, Vanek stres banget gara-gara anaknya terus bertingkah—sebenarnya disebabkan oleh gangguan setan bernama Babadook. Pada akhirnya, Vanek sadar bahwa semua ini adalah ulah Babadook yang pada awalnya dia enggak percayai keberadaannya.

***

Nah, dari delapan film yang udah Viki ulas di atas, mana yang bakal lo tonton bareng nyokap dan keluarga?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.