Deretan Bintang Hollywood yang Hampir Nyerah saat Syuting Film

Adegan yang dilakukan begitu sulit dilakukan.
– Terlepas dari kesulitan tersebut, aktor Hollywood di bawah ini ada yang mendapat penghargaan dari filmnya.

Dalam menjalani produksi sebuah film, bintang Hollywood dituntut profesional saat melakoni setiap adegannya dengan sempurna, sesulit apapun itu. Bahkan, enggak jarang ada aktor yang mendapatkan sebuah penghargaan bergengsi berkat melakukan suatu adegan tertentu.

Namun, ada masanya di mana para aktor Hollywood tersebut meresa terbebani serta enggak mampu melaksanakan adegan tertentu karena berbagai macam alasan. Hal ini kadang bahkan sampai membuat para aktor ternama tersebut hampir cabut dari proyek film yang sedang mereka jalani, lho.

Nah, di bawah ini KINCIR bakal membahas deretan aktor Hollywood yang hampir cabut karena sebuah adegan di film. Penasaran? Yuk, simak!

1. Michelle Rodriguez

Karakter Letty yang diperankan oleh Michelle Rodriguez di waralaba Fast and Furios awalnya dikisahkan bakal memiliki cinta segitiga dengan Dominic Toretto (Vin Diesel) dan Brian O’Conner (Paul Walker). Namun, Rodriguez enggak menyukai hal tersebut dan mengancam akan keluar dari Fast and Furious seandainya cinta segitiga itu tetap dilanjutkan. Rob Cohen selaku sutradara pun menuruti permintaan Rodriguez dengan menghadirkan sosok Mia Toretto sebagai love interest dari Brian.

2. Natalie Portman dan Mila Kunis

Dalam film Black Swan (2010), ada sebuah adegan intim yang melibatkan Natalie Portman serta Mila Kunis. Meskipun momen seksual tersebut berhasil dieksekusi secara baik, ternyata kedua aktor sempat berpikir untuk keluar dari proyek filmnya karena adegan itu. Hal ini karena Portman dan Kunis adalah teman baik di dunia nyata dan merasa sangat canggung ketika melakoni adegan intim tersebut.

3. Johnny Depp

Johnny Depp merasa kesulitan ketika melakukan adegan di film What’s Eating Gilbert Grape (1993). Sang aktor diharuskan untuk menghina karakter yang diperankan Darlene Cates. Hal tersebut membuat Depp merasa enggak enak dan meminta maaf setelah melakukan adegannya. Enggak cuma itu, mantan suami dari Amber Heard ini juga terlihat meninggalkan lokasi syuting sembari menangis pasca adegan tersebut.

4. Jessica Alba

Adegan Sue Storm alias Invisible Woman yang menangis di Fantastic Four: Rise of Silver Surfer (2007) menjadi salah satu momen paling menyebalkan bagi Jessica Alba sepanjang kariernya. Pasalnya, dalam adegan tersebut Alba diharuskan ‘menangis cantik’ oleh sang sutradara, sehingga dia enggak bisa menampilkan ekspresi sedih seperti orang pada umumnya. Hal ini benar-benar membuat Alba marah dan hampir keluar dari proyek film Hollywood tersebut.

5. Jason Miller

Pada adegan gadis kecil menyeramkan muntah di film horor The Exorcist (1973), cairan yang keluar dari mulutnya tersebut seharusnya mengenai bagian dada dari karakternya Jason Miller. Namun, secara enggak sengaja muntahan tersebut mengenai muka dari Miller yang tentunya membuat sang aktor terkejut. Menariknya, pihak studio memutuskan untuk menampilkan adegan tersebut dalam filmnya, meskipun Miller sempat kesal dan keluar dari lokasi syutingnya.

6. Ian McKellen

Salah satu hal yang plaing dikritik dari trilogi The Hobbit garapan Peter Jackson adalah penggunaan efek visual di adegannya yang berlebihan. Hal ini bahkan sampai membuat pemeran Gandalf, Ian McKellen, kesal dan menangis karena lebih banyak melakukan adegan sendirian dengan latar green screen. McKellen pun mengatakan, “ini bukan alasan saya menjadi aktor". Bahkan aktor senior ini sempat berpikir untuk mundur dari proyek tersebut.

7. John Cena

Mungkin banyak dari kalian yang menganggap John Cena adalah sosok yang pemberani karena dulunya pernah berprofesi sebagai pegulat. Namun, faktanya dia pernah ingin cabut dari sebuah proyek film Hollywood berjudul 12 Rounds (2009) karena takut melakukan suatu adegan. Hal ini terjadi ketika Cena diharuskan menuruni sebuah gedung tinggi dengan cara menggantung di udara. Adegan tersebut sulit dilakukan karena sang aktor memiliki fobia terhadap ketinggian.

8. Shelley Duvall

Dalam proses produksi syuting filmThe Shining (1980), Shelley Duvall dibuat capek serta dehidrasi. Soalnya, dia kerap mendapatkan adegan di mana dia harus menggunakan fisiknya secara total, seperti saat Duvall mengayunkan tongkat bisbol sebanyak 127 kali. Jadi, seandainya kalian merasakan nuansa horor saat melihat ekspresi Duvall di filmnya, maka hal tersebut benar-benar apa yang dirasakan oleh sang aktris dan bukan sekadar akting.

9. Jennifer Lawrence

Adegan di gorong-gorong dengan nyala api di The Hunger Games: Mockingjay Part II (2015) kabarnya diproduksi selama tiga minggu karena kesulitan tertentu. Hal tersebut pun makin dipersulit dengan bobot kostum Jennifer Lawrence yang membuatnya mendapat beban tambahan 9 kilogram sehingga sulit bergerak dalam adegan yang dimaksud. Enggak cuma itu, temperatur saat melakoni adegan tersebut juga menjadi semakin panas yang sempat membuat Lawrence ingin cabut dari filmnya.

10. Leonardo DiCaprio

Buat kalian yang belum tahu, Leonardo DiCaprio merupakan seorang vegetarian. Maka, enggak mengherankan kalau dia sempat kesulitan dan muntah ketika diharuskan untuk memakan daging mentah dalam film The Revenant (2015). Untungnya, adegan tersebut membuatnya mendapatkan gelar sebagai Aktor Utama Terbaik di Hollywood pada ajang Oscar 2016.

***

Nah, itulah deretan aktor Hollywood yang hampir cabut setelah melakoni suatu adegan di film. Ikuti terus perkembangan dunia perfilman lainnya hanya di KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.