Bad Boys for Life dan Jumanji Bakal Bisa Kalian Tonton di Catchplay+

Sebelum bioskop ditutup karena pandemi Corona, Sony Pictures masih sempat merilis film Bad Boys for Life (2020) pada Januari lalu. Apakah kalian sempat menonton film tersebut di bioskop? Nah, buat yang belum sempat, kalian nantinya bisa menonton film tersebut secara aman di rumah lewat situs streaming Catchplay+.

Catchplay+ telah mengumumkan tentang kemitraan konten baru dengan Sony Pictures. Kolaborasi ini memungkinkan kalian dapat menikmati beberapa film hits Sony Pictures, salah satunya adalah Bad Boys for Life. Selain film tersebut, film Sony Pictures yang bakal hadir di Catchplay+ adalah Jumanji: The Next Level (2019).

Lalu, kapan kedua film tersebut sudah bisa ditonton di Catchplay+? Mulai 21 Desember 2020, berbagai film hits Sony Pictures akan tersedia di Catchplay+ melalui unduhan web dan aplikasi. Selain Bad Boys for Life dan Jumanji: The Next Level, film Sony Pictures lainnya yang bisa kalian nikmati adalah Jumanji: Welcome to the Jungle (2017), Spider-Man (2002), Spider-Man 2 (2004), dan Spider-Man 3 (2007).

Via Catchplay+

Enggak hanya film-film yang telah ditayangkan di bioskop. Catchplay+ telah memulai program Bioskop Premier sejak awal bulan lalu. Lewat Bioskop Premier, Catchplay+ secara eksklusif menyediakan film-film yang belum sempat ditayangkan di bioskop Indonesia di 2020, di antaranya Official Secrets yang dibintangi Keira Knightley, Johnny Depp dalam The Professor, Shailene Woodley di Endings, Beginnings, Elle Fanning dalam Teen Spirit, dan Host.

Selain film Hollywood, film blockbuster Korea juga ditayangkan di Catchplay+, di antaranya Steel Rain 2: Summit, The Closet, Deliver Us from Evil, dan Peninsula. Film-film Korea tersebut memang sedang ditayangkan di beberapa bioskop Indonesia saat ini. Namun buat kalian yang masih ragu ke bioskop karena pandemi, kalian bisa menonton film Korea hits tersebut di Catchplay+.

Kabar baik buat kalian yang kurang suka dengan metode berlangganan di layanan streaming. Film-film yang telah disebutkan di atas bisa kalian tonton di Catchplay+ dengan sistem Single Rentals per film. Jadi, kalian tinggal pilih mau berlangganan bulanan atau hanya sewa per film di Catchplay+. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.