Beginilah Tampilan Keanu Reeves Jika Berperan sebagai Mister Sinister

X-Men resmi bergabung di Marvel Cinematic Universe (MCU). Kevin Feige, selaku Bos Marvel Studios, mengonfirmasi kabar ini di San Diego Comic-Con 2019 yang digelar pada Juli lalu. Kalian pun bisa menantikan aksi Avengers bersama para mutan dalam satu layar. Apalagi, X-men memiliki salah satu villain terkuat, yaitu Mister Sinister.

Di after-credit scene X-Men: Apocalypse (2016), ada kemungkinan kemunculan Mister Sinister di semesta X-Men. Di adegan tersebut, terlihat sekelompok orang berjas hitam yang mengambil sampel darah Wolverine. Lalu, sampel darah tersebut dimasukan ke dalam koper bertuliskan “ESSEX CORP”. Perusahan ini dikendalikan oleh Nathaniel Essex alias Mister Sinister.

Dengan segudang daya tarik yang dimiliki Mister Sinister, kalian pasti bertanya-tanya, siapakah yang cocok memerankan villain ini? Dengan sosoknya yang memiliki rambut gondrong, kumis, serta jenggot lebat, tampaknya Keanu Reeves bisa jadi pilihan.

Dilansir Screenrant, salah satu penggemar menggunakan keahlian seninya dalam menciptakan visual digital yang mengesankan. Melalui Twitter, akun Bosslogic memposting gambar Reeves jika dirinya berperan sebagai Mister Sinister.

Dari gambar di atas, Bosslogic menggunakan foto Keanu Reeves dengan rambut panjang, kumis, dan jenggot lebat. Selain itu, dia juga dibekali dengan permata yang ada di keningnya. Mengenakan jubah merah, sang aktor siap memperlihatkan keganasannya.

Hal ini memang sebatas keinginan penggemar. Soalnya, Mister Sinister belum muncul di film Marvel, begitu juga Reeves. Kesibukan Reeves dalam proyek John Wick 4 dan The Matrix 4 bisa jadi menjauhkannya dari berbagai proyek film. Pasalnya, John Wick 4 dan The Matrix 4 dijadwalkan rilis bersamaan pada 21 Mei 2021.

Aktor ini memang sedang naik daun berkat tampil menakjubkan di John Wick: Chapter 3 – Parabellum (2019). Terlepas dari karakter Marvel yang diperankan oleh Keanu Reeves, bergabung di MCU bisa jadi kabar yang paling ditunggu oleh penggemarnya di seluruh dunia.

Nah, apakah kalian mendukung Reeves berperan menjadi Mister Sinister? Kalau iya, jangan takut berikan komentar kalian di bawah, ya. Lalu, jangan lupa ikutin terus KINCIR untuk informasi terbaru seputar dunia film.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.